Antre 9 Jam Demi Sepatu Basket AZA 6 Hari Merdeka

Antre 9 Jam Demi Sepatu Basket AZA 6 Hari Merdeka
Antre 9 Jam Demi Sepatu Basket AZA 6 Hari Merdeka (Foto : )
Sepatu Basket AZA 6 Hari Merdeka diburu ratusan orang. Mereka rela antre selama sembilan jam di depan gerai DBL Store Pakuwon Mall, Surabaya.
newsplus.antvklik.com - Untuk membeli sepatu basket edisi hari merdeka Republik Indonesia ke 74, ratusan orang rela antre 9 jam di depan DBL Store Pakuwon Mall Surabaya, Rabu (14/08/2019).Sepatu yang diberi nama AZA 6 edisi Hari Merdeka didisain unik dan menarik. Dijual secara eksklusif dengan jumlah terbatas hanya 1.945 pasang dan dibandrol Rp450.817 rupiah.Terdapat peta indonesia dan juga tulisan 17-8-45 Independence 
di bagian samping sepatu.“Makna mendalam ada di balik bagian tersebut. Pada tanggal itulah puncak dari segala perayaan di bulan Agustus,” kata Founder DBL, Azrul Ananda.”Saya suka dengan konsepnya, Indonesia banget! Bagian yang paling saya suka adalah gambar siluet peta nusantara di bagian depan dan samping.  Melambangkan persatuan dan kesatuan dari Aceh hingga Papua,” ujar Rocky, seorang pembeliSalah seorang pembeli lain, Tri Guntoro membeli sepatu untuk anaknya. Tri mengaku antri dari jam 08.00 WIB pagi padahal penjualan baru dimulai pukul 17.08 WIB.“Saya dengar yang minat banyak. Makanya saya sudah antri jam delapan padahal baru mulai dilayani jam lima sore,” sahut Tri.Sepatu Basket AZA 6 Hari Merdeka dengan colorway Merah Putih adalah varian kedua setelah yang pertama dominan warna hitam dan emas dirilis pada Januari 2019 lalu.Dari sisi tampilannya, AZA 6 lebih  dominan warna merah menyala dipadukan dengan corak putih.“Warna merah-putih merupakan penghormatan atas jasa bagi mereka yang gugur dalam pertempuran memperjuangkan kemerdekaan RI,” kata Azrul.Sepatu Basket AZA 6 Hari Merdeka dibekali berbagai teknologi yang dapat menunjang performa penggunannya.Mulai dari mesh dari nilon rajut yang meningkatkan sirkulasi udara, Megatonic Tech yang membuat pijakan kaki semakin nyaman hingga alas kaki Herringbone yang mempunyai fungsi untuk mendistribusikan beban yang dikeluarkan sesuai dengan kontur. Sandy Irwanto | Surabaya