Tim voli putri DKI Jakarta juara kualifikasi PON XX usai mengalahkan Jawa Tengah 3-0 (25-19, 25-17, 25-18) di final yang berlangsung di GOR Bulungan, Jakarta, Sabtu, (10/8).
newsplus.antvklik.com - Tim voli putri DKI Jakarta juara kualifikasi PON XX setelah menang atas putri Jawa Tengah Tengah 3-0 (25-19, 25-17, 25-18) di final yang berlangsung di GOR Bulungan, Jakarta, Sabtu, (10/8/2019).
Kemenangan ini sekaligus membalas kekalahan yang dialami putri DKI di fase penyisihan grup Kamis (8/8/2019), anak asuh M. Ansori itu kalah dari Jateng dengan skor 2-3 (25-21, 25-27, 25-17, 23-25,14-16).
Atas kemenangan ini, putri DKI semakin percaya diri menghadapi PON 2020 di Papua.
Namun pelatih tim bola voli putri DKI Anshori mengingatkan anak asuhnya untuk tidak jumawa. “Ini baru awal dan Alhamduillah anak-anak main nothing to lose
dan tidak nervous.” Katanya.
[caption id="attachment_218786" align="alignright" width="900"] Selebrasi putri DKI usai mengalahkan Jawa Tengah. (foto: PBVSI)[/caption]
Ia akan lebih meningkatkan persiapan karena lawan di PON tahun depan jauh lebih berat.
Sejak awal dia meminta anak asuhnya bermain lepas, karena target awal merebut tiket menuju PON 2020 sudah tercapai, bahkan mampu menembus babak final.
Anshori menyiapkan tim selama hampir empat bulan sebelum kualifikasi PON.
Pertemuan DKI Jakarta dengan Jateng adalah yang kedua. Pada pertandingan pertama saat penyisihan DKI kalah 3-2. “Kita kalah bukan bermaksud mengalah, memang dia bagus, namun sekarang dia yang nervous dan tertekan,” kata Anshori.
Di laga sebelumnya, tim bola voli putri Jawa Timur menang atas Papua Barat dalam perebutan tempat ketiga dan keempat 3-1 (25-16, 20-25, 25-20, 25-15) dan berhak menduduki peringkat ketiga.
Di bagian putra, Jawa Barat Tampil sebagai juara usai mengalahkan putra DKI 3-0 (25-22, 25-20, 25-17).
Peringkat Putri:
- DKI Jakarta
- Jawa Tengah
- Jawa Timur
- Papua Barat
- DI Yogyakarta
- Banten
- Jawa Barat
- DKI Jakarta
- Jawa Tengah
- Papua Barat
- DI Yogyakarta
- Bali
- Banten
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Selatan
Baca Juga :