Jelang perayaan Hari Raya Idul Adha, harga cabai di Pasar Baru Kota Bekasi, Jawa Barat mencapai 120 ribu rupiah per kilogramnya.
newsplus.antvklik.com- Jelang perayaan Hari Raya Idul Adha, harga cabai rawit merah di Pasar Baru, Kota Bekasi, Jawa Barat Sabtu (10/8/2019) terus merangkak naik. Kenaikan harga cabai ini, dipicu kurangnya pasokan serta banyaknya petani yang gagal panen saat musim kemarau.Dalam sepekan terakhir ini harga cabai rawit merah mencapai hingga seratus dua puluh ribu rupiah per kilogramnya. Selain cabai rawit merah harga cabai rawit hijau dan sejumlah sayur mayur pun turut naik.Pedagang dan pembeli di Pasar Baru Kota Bekasi, Jawa Barat, selama satu pekan terakhir juga dikejutkan dengan meroketnya harga berbagai jenis cabai, yang terus melonjak naik hingga mencapai hampir lebih dari seratus persen.Harga cabai merah yang sebelumnya di harga tiga puluh ribu rupiah per kilogramnya, kini dalam sepekan terakhir mengalami kenaikan harga hingga mencapai seratus dua puluh ribu rupiah per kilogramnya.Meroketnya harga cabai rawit merah sempat membuat para pembeli yang di dominasi para ibu rumah tangga ini harus mengurangi pembelian dan merogoh kocek lebih dalam lagi akibat lonjakan kenaikan harga cabai dan sayur-mayur.Biasanya mereka dapat membeli satu kilogram cabai, namun kini mereka hanya mampu membeli setengah kilogramnya saja. Tidak hanya harga cabai yang naik, sejumlah sayur-mayur mulai dari kentang, wortel, kol, selada dan kacang panjang juga mengikuti dampak kenaikan harga, dan kenaikan harga bisa mencapai hingga tiga puluh persen.Sementara itu, salah satu pedagang mengungkapkan kenaikan harga cabai dan sayur-mayur juga dipicu oleh kurangnya pasokan cabai rawit merah di pasaran, serta banyaknya petani cabai yang gagal panen saat musim kemarau kali ini.Ditambah jatah pedagang yang biasanya mendapat pasokan cabai dua kwintal per hari kini hanya dipasok setengah hingga satu kwintal saja per harinya. Sehingga tidak stabilnya pasokan juga berdampak pada harga cabai yang berubah-ubah setiap harinya. "Yahhh.. pedagang terpaksa menjual dengan cara mengecer guna mengantisipasi kerugian,” keluh Marsadi salah seorang pedagang cabai.
Selain cabai rawit merah, harga cabai merah dan cabai rawit hijau juga turut naik. Harga cabai rawit hijau yang biasanya dijual seharga empat puluh ribu rupiah per kilogram, kini menjadi tujuh puluh ribu rupiah per kilogramnya. Sedangkan harga cabai merah yang biasanya dalam kisaran harga empat puluh ribu rupiah per kilogram menjadi delapan puluh ribu rupiah per kilogramnya.Dengan kenaikan harga cabai yang cukup tinggi ini, para pedagang dan pembeli berharap agar pemerintah dapat menekan laju kenaikan harga cabai hingga kembali normal. Makhsanuddin Kurniawan - Acan | Bekasi
Baca Juga :