18 Tim Voli Bertarung di GOR Bulungan Berebut tiket PON

01082019 pra pon voli
01082019 pra pon voli (Foto : )
Sebanyak 18 tim voli bertarung di Gor Bulungan Jakarta berebut tiket PON Papua 2020. Nantinya di PON 2020 akan bertanding 8 tim putra dan 8 tim putri.
Newsplus.antvklik.com - Sebanyak 12 tim bola voli putra dan enam putri dari berbagai provinsi  akan mengikuti Pra Kualifikasi PON XX/2020 Papua. Pertandingan akan digelar di GOR Bulungan, Jaksel, pada 3-10 Agustus 2019 mendatang. Ke-12 tim putra dari Jabar, Jateng, DI Yogyakarta, Banten, Bali, Kalbar, Kalsel, Kaltim, Maluku, Maluku Utara, Papua Barat dan DKI Jakarta. Sedangkan tim putri  berasal dari Jatim, Jateng, DI Yogyakarta, Banten, Papua Barat, dan DKI Jakarta. Dalam Pra Kualifikasi PON XX/2020 Papua ini akan memperebutkan empat tempat di bagian putra dan empat putri pada posisi empat peringkat teratas. Sementara Juara pada PON XIX/2016 Jawa Barat dan tuan rumah Papua lolos tanpa mengikuti babak kualifikasi. Tim putra Jawa Timur dan putri Jawa Barat sebagai peraih medali emas dipastikan lolos. Demikian pula dengan tim putra dan putri Papua juga lolos. Selain empat tim yang masing-masing diperebutkan di Jakarta, satu tim putra dan satu putri masing-masing akan diperebutkan di wilayah Sumatera dan Sulawesi. "Sehingga secara keseluruhan cabang bola voli mendapatkan kuota delapan tim putra dan delapan putri,"
kata Wakil Ketua Bidang Pertandingan PP  PBVSI Reginald Nelwan.

Seluruh Tim Ikut Serta

Sedangkan Ketua Panitia Pelaksana Zulfarshah mengatakan, seluruh tim yang sudah memberikan konfirmasi untuk ikut serta. "Semua sudah siap untuk pelaksanaan ini," tandas mantan pemain nasional era 1980-90an ini di Jakarta. Menurutnya, tuan rumah Pengprov PBVSI DKI Jakarta, tidak hanya sukses dalam penyelenggaraan, melainkan juga meloloskan tim putra dan putri.

"Kita targetkan kedua tim, putra dan putri DKI Jakarta yang kita siapkan lolos ke Papua tahun depan," ujar Zulfarshah yang juga Wakil Ketua Pengprov PBVSI DKI Jakarta.

Tim Ibukota itu disiapkan sejak Mei lalu. Mereka disiapkan di Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) dengan pelatih Victor Laiyan (putra) dan M Ansori (putri). Pada PON XIX lalu di Bandung empat tahun lalu, tim putra DKI Jakarta gagal tampil karena tidak lolos di kualifikasi. Sedangkan tim putrinya gagal meraih medali. "Pada PON Papua nanti, kita harapkan dua tim yang kita siapkan lolos PON," tambah Zulfarshah. Persiapan menghadapi multi event empat tahunan ini, Pengprov PBVSI DKI Jakartal sudah melakukan pemusatan latihan sejak Mei lalu. Berbagai ujicoba sudah dilakukan di berbagat tempat, termasuk latih tanding di Thailand, pertengahan Juli lalu. Pelatih putra Victor Laiyan mengatakan, akan berusaha mencapai target meloloskan tim asuhannya lolos PON XX Papua. "Bagi saya yang penting masuk empat besar dulu supaya ada kepastian lolos PON Papua dulu. Baru setelah itu berpikir untuk juara," ujar Victor. Hal senada juga diungkapkan pelatih tim putri DKI Jakarta, M. Ansori. Mantan pelatih timnas putri ini target pertama tim asuhannya ini lolos dulu ke PON Papua. "Karena kita tuan rumah, ya baru setelah itu kita targetkan juara," ungkap Ansori. Kejuaraan ini digelar Pengprov DKI Jakarta bekerja sama dengan PP. PBVSI serta ddukung Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta serta KONI DKI Jakarta.