Satu orang pemudik tewas dan dua orang lainnya mengalami luka serius setelah ditabrak bus pada Senin (3/6) dini hari tadi di Jalan Raya Merak, tepatnya di kawasan Kelurahan Gerem, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon, Banten.
Newsplus.antvklik.com- Pemudik bernama Anita tewas di tempat kejadian karena terlindas kendaraan bus. Dua orang lainnya, Surono dan Samsudin, harus dilarikan ke Rumah Sakit Krakatau Medika, Kota Cilegon, untuk mendapatkan perawatan.Menurut seorang saksi, peristiwa kecelakaan lalu lintas yang merenggut korban jiwa ini, bermula saat bus antarkota antarprovinsi yang datang dari arah Merak menuju Kalideres berusaha menyalip kendaraan yang berada di depannya sehingga menabrak dua motor sekaligus yang ditumpangi para pemudik.Ketiga korban tabrakan tersebut adalah tiga orang pemudik dari Kota Depok, Jawa Barat, tujuan Lampung. Mereka sedang ikut berkonvoi bersama rombongan sebanyak sebelas sepeda motor. Kedua sepeda motor yang ditabrak bus Laju Prima bernomor polisi B 7581 WB adalah sepeda motor terdepan dari rombongan yang melaju ke arah Pelabuhan Merak.Setelah menabrak pemudik bersepeda motor, sopir dan kernet bus melarikan diri dan saat ini masih dalam pengejaran petugas kepolisian. Polisi yang tiba di lokasi kecelakaan langsung melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengamankan satu unit bus dan dua unit sepeda motor untuk menyelidiki kasus kecelakaan lalu lintas ini. I Siti Marufah I Cilegon, Banten I
Pemudik Bersepeda Motor Ditabrak Bus di Jalan Raya Merak, 1 Tewas
Senin, 3 Juni 2019 - 11:13 WIB