Di Kairo, Mesir, banyak perempuan dan anak-anak belajar pencak silat. Mereka menekuni olahraga beladiri asal Indonesia ini untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya pelecehan di jalanan.
Newsplus.antvklik.com – Ada latihan pencak silat di Pusat Kebudayaan Indonesia di Kairo Mesir. Meski latihannya sepekan sekali, jumlah pesertanya sangat banyak. Lebih dari 1.200 perempuan dan anak-anak yang belajar pencak silat di sana.Sementara yang melatih pencak silat adalah warga Indonesia yang sedang menimba ilmu di negara piramida tersebut.Para peserta mengaku senang belajar pencak silat karena dapat membekali diri jika terjadi pelecehan di jalanan. Berdasarkan survei dari Yayasan Thomson Reuters tahun lalu menempatkan Kairo sebagai kota besar yang paling berbahaya bagi perempuan.Survei ini berdasarkan kurangnya perlindungan dari kekerasan seksual dan praktek kekerasan lain. Kondisi ini diperparah dengan minimnya akses ke fasilitas kesehatan dan keuangan.Pencak silat mulai dikenal di Mesir pada 2003 dan kian populer sejak 2011. , Menurut seorang peserta, dengan belajar pencak silat, dirinya lebih percaya diri menghadapi kemungkinan ancaman pelecehan di jalanan. Sumber: Reuters
Baca Juga :