Olimpiade Islam Anak Negeri, Program Bakrie Amanah Sambut Ramadhan

Olimpiade Islam Anak Negeri  Bakrie Amanah
Olimpiade Islam Anak Negeri Bakrie Amanah (Foto : )
Newsplus.antvklik.com - Menyambut Ramadhan 1440 Hijriyah, Bakrie Amanah Selasa (30/4/2019) pagi menyelenggarakan Olimpiade Islam Anak Negeri yang disingkat OMAR.
Event tahunan ini diikuti 350 peserta dari Jabodetabek dan diadakan di Masjid Al Bakrie, Kuningan Jakarta Selatan.OMAR merupakan ajang kompetisi antar siswa atau santri dari tingkat PAUD, TK hingga tingkat sekolah dasar.  Adapun yang dilombakan di antaranya lomba mewarnai, lomba fashion show, lomba da'i cilik, lomba musabaqah tilawatil Qur'an, lomba musabaqah hifdzil Qur'an, dan lomba cerdas cermat.Tahun ini sebanyak 350 peserta mendaftarkan diri untuk mengikuti kompetisi. Mereka berasal dari sekitar 66 TK, PAUD, TPA, MI, SD di wilayah Jabodetabek. Perlombaan pertama menampilkan fashion show yang diikuti 76 siswa TK/PAUD. Mereka berlenggak-lenggok layaknya model di hadapan para juri. Perlombaan selanjutnya giliran 17 da'i cilik menunjukkan kemampuannya selama lima menit untuk menyampaikan materi ceramahnya.Selagi siswa SD tampil sebagai da'i cilik, sebanyak 163 siswa tingkat PAUD mengikuti lomba mewarnai. Sementara lomba cerdas cermat yang diikuti 17 tim yang terdiri atas tiga orang peserta per tim, berlangsung  meriah.Dua lomba terakhir yaitu musabaqah tilawatil Qur'an dan lomba musabaqah hifdzil Qur'an diikuti oleh 32 peserta dan 50 peserta.https://youtu.be/S5c3YQQFUN0baca juga :  https://cms.antvklik.com/berita/bakrie-amanah-gelar-donor-darah-dan-layanan-kesehatan-gratis/
| Mahendra Dewanata dan Wifta Renal | Jakarta |