BMKG: Waspada! Sepekan Mendatang Terjadi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang

BMKG: Waspada, Sepekan Mendatang Terjadi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang
BMKG: Waspada, Sepekan Mendatang Terjadi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang (Foto : )
BMKG memprakirakan cuaca selama sepekan mendatang di sebagian besar wilayah Indonesia, berpotensi terjadi hujan deras disertai angin kencang, karena cuaca di Indonesia saat ini, berada dalam masa peralihan
. newsplus.antvklik.com - Hujan deras berdurasi singkat dengan intensitas tinggi akan terjadi selama sepekan mendatang di sebagian besar wilayah Indonesia. Setiap periode siang hari menjelang sore hari, terjadi awan
cumulonimbus yang dapat mengakibatkan meningkatnya potensi hujan lebat, angin kencang, bahkan hujan es di sekitar wilayah Jawa bagian barat dan wilayah lainnya. Kepala Sub Prediksi Cuaca BMKG Agie Mandala Putra menjelaskan hujan lebat disertai angin kencang tersebut, terjadi dalam waktu singkat, seperti halnya yang terjadi di Jakarta beberapa hari lalu. “Potensi hujan dengan durasi singkat, tetapi dengan volume atau intensitas tinggi berpeluang terjadi dalam seminggu kedepan. Ini yang kita lihat dalam tiga terakhir dimana pada siang menjelang sore hari, terjadi awan cumulonimbus yang cukup intensif, sehingga mengakibatkan potensi angin kencang, hujan lebat, bahkan hujan es akan meningkat di sekitar Jawa bagian barat dan wilayah-wilayah lainnya,” kata Agie. Selama sepekan kedepan, masyarakat dihimbau waspada ketika menggunakan kendaraan bermotor, dalam menjalankan berbagai aktifitasnya, jangan berhenti di daerah-daerah yang rentan. “Daerah-daerah rentan seperti dibawah jembatan penyebrangan, di bawah pohon rindang dan juga ketika kita memakirkan kendaraan jangan di tempat-tempat yang ada pohon besar yang sepertinya rapuh, karena kemungkinan angin kencangnya ini cukup intensif dalam seminggu kedepan,” ujarnya. Agie menambahkan, volume air hujan dapat sangat tinggi dalam periode singkat sehingga daerah-daerah yang cenderung rawan akan terjadi genangan air atau banjir. Oleh karena itu, masyarakat harus berhati-hati. Awan Cumulonimbus menyimpan potensi fenomena cuaca yang berbahaya seperti hujan lebat, angin puting beliung, angin kencang sesaat dan hujan es. (Achmad Djunaidi | Jakarta) https://youtu.be/TKBdcr2ZKOo