91 Tahun, Perenang Tertua di 1st SEASF Master Swimming di GBK

010419 Vu Nga master
010419 Vu Nga master (Foto : )

Ketum PB PRSI, Anindya Bakrie, diapit Perucha Sisters ,Sekjen SEASF, Harlin Rahardjo juga memuji event ini.

“Ini event internasional pertama di GBK dengan menggunakan panjang kolam 25 meter. Peserta baik dalam negeri maupun asing mengaku puas dan senang. Berharap ada event seperti ini yang bisa juga jadi pola gaya hidup sehat,” papar Harlin yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum PB PRSI.

Ketua Panitia, Wisnu Wardhana, menjelaskan event ini memang jadi bagian gaya hidup sehat.

“Para peserta selain berenang, juga jadi ajang berkumpul atau reuni. Ini tentu bisa jadi agenda tahunan,” jelasnya.

Peserta kali ini, lanjut Wisnu, mencapai 400 atlet dari 17 negara. Menariknya, hadir dua peserta yang merupakan peaih medali emas Olimpiade. Jason Lezak dari Amerika Serikat yang meriah 4 medali emas Olimpiade, serta Bill Kirby perenang Australia yang mendapat lima emas Olimpiade.

Jason Lezak, WIsnu, Harlin, Bill Kirby, Mereka turun di nomor estafet bersama Wisnu Wardhana dan Harlin Rahardjo.

“Senang sekali bisa ambil bagian di event ini. Sudah lama sekali saya tidak berenang, tapi sangat senang melihat peserta mulai usia muda sampai kakek dan nenek antusias tampil di Jakarta,” kata Kirby usai tanding.