antvklik - Warga sekitaran Jalan Cendrawasih, Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga, Sumatera Utara, panik saat terjadi ledakan bom di rumah terduga teroris Abu Hamzah. Ledakan bom ini terjadi pada Rabu dini hari (13/3) sekitar pukul 01.30 WIB.
Tampak dalam rekaman cctv milik warga, memperlihatkan kepanikan warga berhamburan keluar rumah. Sejumah warga yang sedang duduk-duduk langsung berhamburan menyelamatkan diri. Tampak pula serpihan bom yang bertebaran di udara.
Tim Densus 88 sudah menangkap 5 terduga teroris yang berasal dari beberapa kabupaten kota yang ada di Provinsi Sumut. "Kelima ini ditangkap terkait bom di Sibolga," kata Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Agus Andrianto. Para terduga teroris itu masing-masing Husein alias Abu Hamzah alias Upang, AK alias Ameng alias Abu Halimah (istri Abu Hamzah), ZP alias Ogek Zul, R dari Tanjungbalai dan M diamankan di Tapanuli Tengah. R juga merupakan calon isteri kedua dari Abu Hamzah. | Syaren Situmorang | Sibolga, Sumatera Utara |