Barcelona bidik tiga gelar. Bukan tidak mungkin, anak-anak Camp Nou, menggenggam kans untuk bisa meraih tiga gelar pasca hancurkan Lyon 5-1 di ajang Liga Champions.
newsplus.antvklik.com - Barcelona bidik tiga gelar. Wow! wajar, Si Katalan memang sangat berpeluang meraih tiga gelar pada akhir musim 2018/2019.Keperkasaan Barcelona terlihat saat menang telak 5-1 atas Lyon di leg kedua 16 besar Liga Champions, Kamis (14/3/2019) di Camp Nou.Hasil tersebut juga memastikan Los Cules lolos ke babak perempat final karena di leg pertama, laga berakhir imbang tanpa gol.Messi menjadi bintang dengan dua gol dan dua assist, dan dua gol Messi tercipta di menit ke-17 lewat titik penalti dan menit ke-78.Sementara dua assist
-nya menjadi gol Gerard Pique, dan Ousmane Dembele di menit ke-81 dan 86.Satu gol Barca lainnya disumbangkan Philippe Coutinho di menit ke-31, Lyon pun tak berdaya dan hanya satu menciptakan gol di menit ke-58 lewat Lucas Tousart, akhirnya skor ditutup 5-1 untuk keperkasaan Barcelona.Hasil tersebut selain membawa El Catalan ke perempat final, juga membuat mereka bertahan di tiga kompetisi musim ini.Sebelumnya, tim besutan Ernesto Valverde ini, juga sukses menjejak ke final Copa del Rey, setelah menyingkirkan rival abadi, Real Madrid, dan pada partai puncak perebutan trofi, tim asuhan Ernesto Valverde akan berhadapan dengan Valencia, yang akan digelar di Benito VillamarĂn, Sevilla, 25 Mei 2019.Di LaLiga, Barcelona juga sudah unggul jauh dari pesaing terdekatnya, Atletico Madrid, dengan memuncaki klasemen liga Spanyol berkat koleksi 63 angka dari 27 kali bermain, jauh di atas Atletico yang baru mengumpulkan 56 poin.Blaugrana sudah menjalani 44 pertandingan di semua ajang musim ini, dengan 30 kali menang, 10 kali imbang, dan empat kali menelan kekalahan.
Baca Juga :