Hii... Seyem..., Ada Sarang Ular di Warung Makan Pak Moko di Ancol

WARGA TEMUKAN ULAR DI RUMAH MAKAN
WARGA TEMUKAN ULAR DI RUMAH MAKAN (Foto : )
Beberapa hari terakhir ini muncul beberapa anak ular sanca di warung makan Pak Moko, dekat pintu gerbang Ancol. Kawasan ini memang habitat ular, biawak dan buaya. Pawang pun memastikan, tak lama lagi induk ular akan keluar mencari anak-anaknya yang ditangkap. Hii....
Newsplus.antvklik.com. Munculnya anak ular sanca kembang membuat panik pemilik warung makan Pak Moko di Pintu Air Flushing Ancol Pademangan, Jakarta Utara, Rabu Sore.Setelah satu ular ditangkap warga pada Selasa (5/2/2019) sore kemarin, hari ini warga kembali menangkap ular, setelah dipancing dengan umpan anak tikus yang dipasang di perangkap kawat yang diletakkan di dapur warung makan Pak Moko.Anak ular sanca kembang yang baru ditangkap ukurannya lebih kecil dibanding anak ular sanca yang ditangkap di dapur warung makan Pak Moko kemarin.Anak ular sanca yang ditangkap pawang ular dengan perangkap kawat tikus ini terlihat lebih aktif bergerak dan liar. Diduga anak ular sanca yang muncul kembali di dapur warung makan Pak Moko, ini kelaparan dan mencium bau anak tikus yang dijadikan umpan. Anak tikus yang ada di kandang jebakan sudah hilang akibat dilalap anak ular ini. Lalu sang ular yang sudah menikmati tikus kecil ini pun tertangkap. Dan.... hap, lalu ditangkap. Tertangkapnya anak ular yang sudah beberapa kali ini kian meyakinkan warga, bahwa di bangunan dapur warung makan Pak Moko ada sarang ular sanca kembang. Dalam waktu sepekan ini sudah tiga ekor anak ular sanca ditangkap warga.Asep Kumis, seorang pawang ular, mengatakan bahwa ular-ular ini keluar di musim hujan untuk mencari makan. “Ular muncul di Kali Ancol karena diperkirakan habitat mereka terganggu lantaran sarangnya tertutup air,” katanya.Saat musim hujan dan air laut pasang pintu air flushing Ancol ini dibuka tutup agar luapan air Kali Ancol dan Gunung Sahari mengalir ke laut.Reptil seperti buaya, biawak, juga ular-ular akan keluar sarang karena luapan air Kali Ancol menutup sarang mereka. “Wajar ular-ular ini bermunculan akibat kelaparan dan mencari tempat yang aman, termasuk dapur warung makan Pak Moko. Kebetulan warung makan ini berada di atas permukaan air flushing Ancol,” kata Asep Kumis.Munculnya ular-ular dari Kali Ancol ini meresahkan warga lantaran khawatir mengancam anak-anak yang kerap bermain di sekitar Kali Ancol.Asep Kumis memastikan anak ular sanca kembang ini akan dikembalikan ke habitatnya agar tidak mengganggu dapur warung makan Pak Moko.Pintu air flushing Ancol ini berada di depan pintu gerbang utama pintu masuk Taman Impian Jaya Ancol dan sebagai jembatan masuk pengunjung.Warga meminta Pemerintah Kota Jakarta Utara memasang rambu peringatan agar masyarakat dan pengunjung Ancol berhati-hati atas kemunculan ular dari berbagai sudut di Kali Flushing Ancol ini.Apalagi sang pawang pun memastikan, tak lama lagi sang induk ular akan keluar mencari anak-anaknya yang sudah ditangkap warga. Hii... seyem....I Novi Zakaria I Jakarta Utara I