Newsplus.antvklik.com
- Sebanyak 200 keluarga di Desa Jelegong, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, mengungsi ke sejumlah tenda pengungsian, yang berdiri di halaman Masjid yang tersebar di kecamatan tersebut.Warga mengungsi karena rumahnya hancur, pasca angin puting beliung menerjang rumah mereka.Setidaknya ada 600 rumah warga di 6 desa Kecamatan Rancaekek, porak-poranda, diacak-acak puting beliung.[caption id="attachment_186231" align="alignnone" width="300"] Petugas Tagana dan Pramuka sedang mempersiapkan makanan untuk korban selamat puting beliung.[/caption]Petugas dari Tanggap Bencana (Tagana) Dinas Sosial Kabupaten Bandung, mulai mempersiapkan kebutuhan makanan bagi para pengungsi korban selamat.Aparat gabungan menerjunkan sejumlah personil ke beberapa lokasi, untuk melakukan penanggulangan bencana puting beliung.Sebelumnya, Jumat (11/1), angin puting beliung melanda wilayah Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
(Laporan Lutfi Setia Rafsanjani dari Bandung)
Puting Beliung Mengamuk, Dua Ratus Keluarga Tinggal di Tenda Pengungsian
Sabtu, 12 Januari 2019 - 14:51 WIB