Habib Bahar bin Smith Diperiksa Polda Jabar Terkait Dugaan Penganiayaan Anak

Habib Bahar bin Smith Diperiksa Polda Jabar Terkait Dugaan Penganiayaan Anak
Habib Bahar bin Smith Diperiksa Polda Jabar Terkait Dugaan Penganiayaan Anak (Foto : )
Newsplus.antvklik.com
- Habib Bahar bin Smith, dengan didampingi oleh kuasa hukum dan sejumlah ormas Islam tiba di Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jabar, Selasa (18/12).Kedatangan pria berambut panjang dan berwarna pirang ini, untuk memenuhi panggilan penyidik untuk diperiksa terkait laporan kasus dugaan penganiayaan  seorang anak.Informasi yang beredar di lapangan, penganiayaan terhadap bocah itu terjadi di Pesantren Tajul Alawiyyin, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (15/12) lalu.Hingga saat ini, Habib Bahar masih menjalani pemeriksaan penyidik di ruang Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Barat.Sementara di depan Markas Polda Jawa Barat, ratusan orang dari Organisasi Kemasyarakatan Islam berkumpul, untuk mengawal proses pemeriksaan terhadap Habib Bahar.Sebelumnya pada Kamis (6/12) lalu juga diperiksa oleh Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri, untuk dimintai keterangannya sebagai saksi dalam kasus dugaan ujaran kebencian terhadap Presiden Joko Widodo.Kemudian setelah selesai diperiksa oleh penyidik, status Habib Bahar bin Smith dinaikan menjadi tersangka dalam kasus dugaan ujaran kebencian terhadap Kepala Negara.Laporan Asep Barbara dari Bandung  Baca juga:Habib Bahar bin Smith Penuhi Panggilan Polisi