Persija Siapkan Pesta Juara, Dari Replika Piala Hingga Koreografi Khusus

Koreografi Khusus The Jakmania
Koreografi Khusus The Jakmania (Foto : )
Persija Jakarta berpotensi mengangkat trofi juara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Minggu (9/12/2018) pada laga pekan ke-34 Liga 1 2018. Kemenangan akan membawa Persija menjadi juara Liga 1 2018.Oleh sebab itu, diprediksi pertandingan kandang terakhir Persija Jakarta di Liga 1 2018 ini akan dibanjiri puluhan ribu The Jakmania yang ingin menyaksikan tim kebanggaannya berlaga. Mereka pastinya tak ingin melewatkan momen di mana Persija berpeluang meraih gelar juara setelah terakhir kali mengangkat trofi pada 2001 atau 17 tahun silam. Persija akan menyebar 77 ribu lembar tiket pertandingan, meskipun kapasitas SUGBK tercatat hanya 67 ribu penonton.The Jakmania sudah menyiapkan koreografi khusus di pertandingan Skuad Macan Kemayoran melawan Naga Mekes. Andai Persija juara, The Jakmania diyakini akan langsung menggelar berpesta demi merayakan gelar. Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade meminta agar Jakmania tetap santun dan tak berlebihan dalam merayakan pesta juara."Mohon maaf jika warga Jakarta terganggu jalannya. Saya meminta agar Jakmania tetap tertib karena Pak Anies dan Pak Winarto, mempertaruhkan nama serta reputasinya. Terima kasih pula kepada Kepolisian yang sudah mendukung kami," ujar Gede.Diperkirakan akan ada tambahan personel sekitar 20 persen ketimbang laga-laga sebelumnya. Biasanya, Persija dikawal 4000 ribuan personel keamanan. Namun dalam laga terakhir nanti, panpel Persija menyiapkan 5 ribuan personel keamanan. Mereka juga rencananya akan menyiapkan layar raksasa di sekitar stadion GBK.Sementara PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyiapkan dua piala replika untuk menyambut juara Liga 1 2018. Dua piala replika tersebut akan dibawa ke Jakarta dan Makassar. Hal itu dilakukan untuk mematahkan dugaan adanya pengaturan skor. Sementara untuk trophy asli masih disimpan oleh LIB. Nantinya tim juara baru akan menerimanya di saat acara awarding.Persija saat ini paling berpeluang juara karena berada di puncak klasemen dengan 59 poin. Sementara PSM Makassar yang juga akan menjamu PSMS Medan di Stadion Andi Mattalatta, pada Minggu (9/12/2018), menempel di bawahnya hanya terpaut satu angka.