www.antvklik.com
- Suasana duka mewarnai prosesi pemakaman AKBP Sekar Maulana Hidayatullah, korban jatuhnya Pesawat Lion Air PK-LQP JT-610, di Tempat Pemakaman Umum Karet Bivak, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (8/110) siang.Pemakaman jenazah Sekar Maulana Hidayatulloh dilakukan secara militer dan dihadiri oleh sejumlah rekan kerja korban di Kepolisian RI.Menurut Irwasda Kepolisian Daerah Bangka Belitung Kombes Dicky Kusumawardana, atasan korban, semasa hidupnya, Almarhum AKBP Sekar dikenang selalu menjalankan tugasnya dengan baik.Seluruh keluarga dan rekan korban berharap amal ibadah Almarhum Sekar Maulana Hidayatullah diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa. Almarhum meninggalkan 1 orang istri dan 4 orang anak.Adapun sampai Rabu (7/11) malam, Tim Disaster Victim Identification (DVI) Mabes Polri telah berhasil mengidentifikasi 51 orang penumpang Lion Air PK-LQP JT-610. Dari angka itu, 40 korban diantaranya diidentifikasi berjenis kelamin laki-laki dan sisanya 11 lagi, perempuan. Laporan Saiful Anwar dari Jakarta
Suasana Duka Warnai Pemakaman AKBP Sekar Maulana Hidayatullah
Kamis, 8 November 2018 - 13:50 WIB