ANTVKlik.com
- Musibah gempa dan tsunami telah menelan banyak korban jiwa di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Rasa duka turut dirasakan para siswa dan guru Sekolah Dasar Negeri 1 Narimbang Mulya, Rangkasbitung, Lebak, Banten.Guru dan ratusan siswa menggelar doa bersama dan mengumpulkan donasi untuk membantu korban gempa. Tak ketinggalan, banyak orangtua siswa yang turut menyumbang.Resa, salah satu siswa mengungkapkan kesedihannya melihat musibah gempa dan tsunami. “Semoga warga korban gempa dan dan tsunami di Palu dan Donggala segera normal lagi kehidupannya.”Sementara Emi, salah satu guru SDN 1 Narimbang Mulya mengungkapkan, doa dan donasi ini digelar secara spontan begitu melihat jumlah korban dan keadaan. “Untuk korban gempa dan tsunami warga Palu dan Donggala mohon kesabarannya dan ketabahannya atas ujian yang Allah berikan.”Donasi yang dikumpulkan dari para guru, siswa, dan orang tua siswa akan disalurkan kepada lembaga yang terkait untuk diberikan kepada para korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala. Laporan: Siti Ma'rufah dari Banten.
Baca Juga :