South China Morning: Anda Layak Jadi Tuan Rumah Olimpiade

suasana upacara penutupan asian games
suasana upacara penutupan asian games (Foto : )
www.antvklik.com- Gelaran Asian Games 2018 berakhir seiring dipadamkannya api di kaldron Gelora Bung Karno tadi malam. Sebagian besar dari 17 ribu atlet dari 45 negara sudah pulang ke negerinya masing-masing. Namun pujian atas penyelenggaraan Asian Games Jakarta-Palembang terus mengalir dari orang-orang asing dan media asing.South China Morning Post dalam editorialnya hari ini mengapreasiasi penyelenggaraan Asian Games 2018.Menurutnya, sejak upacara pembukaan yang mengejutkan dan mengilhami para atlet bahwa mereka akan tampil bertanding di tempat khusus.Mereka memuji setting panggung hingga atraksi masuknya Presiden Jokowi ke arena pembukaan."Tokyo dan Hangzhou, dalam empat tahun, perlu untuk memanggil pikiran kreatif dan artistik terbaik dunia jika mereka ingin mengalahkan Jakarta 2018,"pujinya.Media ini juga menyoroti kinerja para relawan yang disebutnya luar biasa.Anak-anak muda yang menjadi relawan ini direkrut dari 50 ribu kandidat." Mereka adalah pria dan wanita muda yang berkeringat di bawah terik matahari - karena tidak ada hujan selama dua minggu - menjawab pertanyaan, memberi arahan, mengorganisir bus dan makan jatah nasi kardus. Ada saat-saat ketika mereka tidak tahu jawabannya, ketika mereka memberikan informasi yang salah, tetapi itu terjadi di semua peristiwa besar. Para sukarelawan di Indonesia ini termasuk yang terbaik dan telah memainkan peran utama dalam keberhasilan Asian Games ini.Sementara Straitstimes mengatakan, perjuangan, persahabatan selama mengikuti Asian Games ini akan terekam di setiap atlet. Dibawah guyuran hujan dan mengenakan ponco plastik, para atlet terlihat tersenyum di kamera."Para atlet seperti Sun Yang, Jordan Clarkson, Son Heung-min, Su Bingtian dan yang lain, amat terkesan dengan Asian Games kali ini. Terima kasih Jakarta, Anda akan menjadi kota kandidat Olimpiade yang layak,"puji South China Morning Post. "Seorang atlet Vietnam hanya menulis tiga kata.Terima kasih Indonesia,"kata Straitstimes.