3 Oknum Polisi Pamong Praja Diduga Membunuh Hewan Primata Diperiksa Polisi

3 Oknum Polisi Pamong Praja Diduga Membunuh Hewan Primata Diperiksa Polisi
3 Oknum Polisi Pamong Praja Diduga Membunuh Hewan Primata Diperiksa Polisi (Foto : )
www.antvklik.com
- 3 Orang oknum Polisi Pamong Praja dilingkungan pemerintah Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan, pagi ini (07/08) diperiksa Polisi. Ketiganya merupakan oknum yang melakukan pembunuhan, yang di duga primata dalam beberapa hari terakhir sempat viral di media sosial.Dengan mengenakan seragam lengkap satuan Polisi Pamong Praja ketiga oknum ini menjalani pemeriksaan diruang unit pidana khusus Polres Empat Lawang, Sumatera Selatan, Ketiganya diperiksa secara intensif oleh petugas karena oknum tersebut diduga telah melakukan aksi pembunuhan terhadap hewan primata yang dilindungi.Ketiga oknum Polisi tersebut diperiksa selama lebih dari 2 jam berlangsung dan akhirnya tiga orang oknum yang diperiksa Polres diperbolehkan pulang oleh petugas kepolisian, karena untuk sementara hasil pemeriksaan , ketiganya tidak dinyatakan bersalah.Menurut Kasatreskrim Polres Empat Lawang Ajun Komisaris Polisi, Muhammad Ismail. Setelah dilakukan pemeriksaan dengan beberapa alat bukti, dinyatakan ketiganya tidak melakukan perbuatan atau aksi yang diduga membunuh hewan primata yang dilindungi, karena hewan yang mereka tangkap merupakan hewan hama jenis kera yang kerap mengganggu kebun dan lading warga. Dari, Arwin ZA. Empat Lawang, Sumatera Selatan.