Polisi menangkap dua pelaku pelemparan batu di jembatan tol di wilayah Ciracas Jakarta Timur. Yang memilukan, pelaku pelemparan batu ini ternyata anak-anak di bawah umur. Dua pelaku pelemparan ini masih diminta keterangan polisi.Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan pelaku pelemparan batu ditangkap setelah polisi menerima laporan PT Jasa Marga.Polisi menyita sejumlah barang bukti. Untuk mencegah terulangnya kasus pelemparan batu di jalan tol, polisi menempatkan beberapa personil di titik-titik jembatan yang melintasi jalan tol.Sebelumnya aksi pelemparan ini terjadi dan menewaskan seorang pengemudi mobil.Salah seorang pengemudi mobil Cayla dengan nomor polisi G 8696 ZP bernama Saeful Mazazi tewas usai mobilnya dilempar batu di ruas tol Jakarta-Cikampek.Adapun batu yang dilemparkan jenis koral dan besarnya seperti bola sepak. Batu itu jatuh tepat di sisi kanan depan atau di atas sopir.“Batu menembus kaca mengenai pelipis kiri dan leher Saeful,” imbuh Argo.Argo menambahkan, dari informasi awal pelakunya adalah pengidap gangguan jiwa. Untuk mengantisipasi hal serupa, pihaknya menurunkan anggota di JPO yang ada.Lapiran Rusdi dari Jakarta
Duh! Pelaku Pelemparan Batu di Jalan Tol Ternyata Anak-anak
Selasa, 12 Juni 2018 - 15:01 WIB