www.antvklik.com
- Kementerian PUPR tengah membangun Underpass Karangsawah atau terowongan dibawah rel kereta api guna menghindari perlintasan kereta api sebidang. Karena hampir setiap arus mudik lebaran, perlintasan kereta api Karangsawah, Tonjong, Brebes, menjadi salah satu pusat kemacetan di jalur yang menghubungkan Pantura dengan jalur selatan. Pembangunan underpassĀ didesain untuk menghindari kemacetan. Namun, diperkirakan underpass tersebut belum rampung hingga berlangsungnya arus mudik dan balik lebaran, tetapi pembangunan underpass karangsawah terus dikebut.Satuan Lalu Lintas Polres Brebes memfokuskan perhatian antisipasi kemacetan arus mudik lebaran 2018 ini bergeser dari Brexit ke Karang Sawah dan terus berkoordinasi dengan pelaksana pembangunan underpass tersebut untuk mencari solusi yang tepat dalam penanganan kemacetan.Kemacetan yang terjadi di sekitar underpass bukan hanya karena proses pembangunan yang belum selesai tetapi juga karena adanya perlintasan kereta sebidang dengan jalan nasional. sehingga setiap ada kereta api melintas, memakan antrian kendaraan mengular panjang di kedua arah.Underpass Karangsawah memiliki panjang 600 meter dengan box underpas atau terowongan di bawah rel kereta sepanjang 100 meter dan lebar jalan 14 meter. Underpass Karangsawah yang dibangun sejak februari lalu diperkirakan baru selesai dan dioperasionalkan pada september mendatang.Laporan dari Otong Susilo, Brebes, Jawa Tengah
Baca Juga :