Saksikan Kolaborasi Dangdut Terbesar Antara Raja Dangdut Rhoma Irama dan Denny Caknan Live di ANTV!

Artis Festival Ujung-ujungnya Dangdut
Artis Festival Ujung-ujungnya Dangdut (Foto : istimewa)

Selain Rhoma Irama dan Denny Caknan, festival yang juga dikenal dengan UUD ini akan mengahdirkan beberapa penyanyi berbakat lain seperti Melanie & PPK, Lala Widy, Okkay, NTRL, Laverda Salsabila, Mekar Disko, Aldi Taher dan masih banyak lagi.

Saat dimintai keterangan oleh tim Antvklik melalui panggilan telepon, Denny Caknan membeberkan alasan di balik berdirinya panggung Ujung-ujungnya Dangdut tersebut.

"Berawal dari pengen buat festival dangdut seperti festival jazz, dan pop, dangdut juga bisa kok seperti mereka. Akhirnya mimpi ini kita obrolin dan mbak Melanie bisa terlaksana," kata Denny Caknan pada Rabu, 28 Juni 2023.

"Kalo dibilang seberapa yakin, 100 persen yakin pengisi acara UUD ini bakal lebih berwarna bakal lebih seru," sambungnya.

 

img_title
Denny Caknan. (Foto: Instagram @denny_caknan)