Antv – Bisa dikatakan kalau pencernaan merupakan akar penyebab masalah kesehatan yang dapat menyebabkan kondisi kronis dalam jangka panjang.
Menurut seorang pakar kesehatan, salah satu alasan utama mengapa hal ini terjadi pada seseorang karena kebanyakan dari mereka memulai hari dengan cara yang salah.
Apa yang di makan saat perut kosong adalah sesuatu yang berperan penting dalam menentukan kesehatan.
Mengonsumsi banyak hal tanpa disadari saat perut kosong, nyatanya dapat berdampak serius pada proses pencernaan.
Nah, beberapa makanan berikut ini rasanya sangat wajib untuk kamu hindari saat kedaan perut kosong di pagi hari.
Penasaran apa saja itu? Yuk simak ulasannya seperti yang telah dikutip dari timesofindia Senin, 27 Februari 2023.
1. Jus
Banyak orang mengonsumsi minuman seperti jus, shakes hingga smoothies di pagi hari untuk mendetoksifikasi tubuh. Tapi karena memiliki efek dingin, maka hal ini tak baik untuk pencernaan lho.
Sifat dari minuman ini dapat memperlambat sistem pencernaan dan juga mempengaruhi tingkat metabolisme. Selain itu, juga dapat menyebabkan pilek serta batuk.
2. Limun
Limun merupakan salah satu minuman yang paling sering dikonsumsi untuk detoksifikasi tubuh.
Orang banyak mengonsumsinya untuk menurunkan berat badan, tapi mereka tak tahu jika minuman tersebut bersifat asam.
Maka, jika dikonsumsi saat perut kosong di pagi hari, berakibat menyebabkan gangguan pencernaan.
3. Air Panas dan Madu
Jenis minuman yang ini juga merupakan hal umum yang dikonsumsi orang di pagi hari dengan perut kosong.
Namun, yang tak mereka sadari bahwa saat madu ditambahkan ke dalam air panas, maka akan berubah seperti racun.
Pasalnya, madu mengkristal dalam air panas dan radikal bebas mulai terbentuk di dalamnya. Dalam situasi seperti demikian, konsumsi rutin bisa mengundang banyak penyakit yang cukup serius bagi kesehatan.
4. Makanan Kaya Protein
Protein merupakan nutrisi yang sangat penting bagi tubuh, namun kenyatannya sistem pencernaan manusia harus bekerja keras untuk mencernanya, sangat berat untuk dicerna.
Mengonsumsi protein pada saat fungsi sudah terganggu bisa berbahaya. Karena itu, mungkin saja bisa mengalami masalah di perut seperti gas, kembung, sembelit, dan lain-lain.
Namun, dalam hal ini kamu bisa mengonsumsi makanan kaya protein yang baik untuk sarapan dan makan siang.