5 Film Park Min Young, Penuh Kisah Romantis yang Bikin Baper

City Hunter (Foto : IMDb)

Antv – Film Park Min Young bisa menjadi salah satu rekomendasi film yang bisa kamu tonton untuk menemani waktu luang. Sebab, film yang diperankan oleh aktris cantik asal Korea Selatan ini sungguh membuat penontonnya terbawa suasana. 

Hal itu terjadi karena ia sangat andal dalam membawakan segala peran dalam film yang ia bintangi. Bukan hanya itu saja, wanita kelahiran 4 Maret 1986 ini pun sempat mendapat berbagai penghargaan bergengsi dalam bidang dunia hiburan.

 

Selain cantik dan juga memiliki bakat yang luar biasa dalam akting, nyatanya ia pun cukup banyak digemari oleh orang. Sebab, film Park Min Young tak sedikit akan membuat para penontonnya merasa benar-benar hadir dalam film yang ia mainkan. 

Lalu, judul film apa saja dari aktris cantik yang satu ini untuk wajib kamu tonton? Mari simak ulasan di bawah ini seperti yang telah dihimpun dari berbagai sumber.

Film Park Min Young

1. Whats Wrong with Secretary Kim

Whats Wrong with Secretary Kim. (Foto: IMDb)

Film Park Min Young pertama yang rasanya wajib untuk kamu tonton yakni Whats Wrong with Secretary Kim. Film ini pun sangat sukses dan mampu diterima dengan baik oleh para penonton dan memberikan segala apresiasi yang luar biasa.

Film ini diangkat dari kisah webtoon yang cukup populer pada masanya. Dalam film ini pun terdapat pemain yang sangat berpengalaman, yakni Park yang dipasangkan dengan Park Min Young itu sendiri.

Film yang satu ini sangat seru untuk kamu tonton bersama orang terkasih, menampilkan cerita komedi yang dibalur dalam cinta yang manis antara seorang bos yang resah saat ditinggalkan oleh sekretarisnya karena mengundurkan diri.

Kisah dalam film ini pun dibalut sangat apik dengan tambahan misterinya, sebab terdapat adegan di mana terjadinya sebuah penculikan yang justru menjadikan trauma dari keduanya tersebut.

2. City Hunter

City Hunter. (Foto: IMDb)

Film berikutnya yang wajib kamu tonton yakni City Hunter. Film ini rilis pada tahun 2011 silam yang menampilkan kisah sangat seru. Park Min Young dalam film ini disandingkan dengan aktor kenamaan Korea Selatan, Lee Min Ho. 

Film ini pun sangat sukses besar dan diterima sangat baik oleh para penontonnya. Penampilan yang sangat apik dari Park Min Young pun harus membuat dirinya diperhitungkan sebagai salahs atu aktris berkharisma di industri perfilman Korea Selatan.

Kisah dari film yang satu ini tentang pembalasan dendam yang harus melibatkan pemerintah. Dalam film ini, Park memerankan karakter Kim Na Na yang merupakan seorang bodyguard yang bertugas di istana negara.

Sementara itu, Lee Min Ho berperan sebagai seorang pembunuh yang menyamar menjadi seorang yang jago dalam bidang IT. Ia pun bertugas untuk melancarkan aksi balas dendam tersebut.

3. Healer

Healer. (Foto: IMDb)

Film Park Min Young yang ketiga ada Healer. Film ini sangat seru untuk ditonton bersama orang terkasih atau sekedar menemani waktu luang kamu. Drama yang satu ini memiliki genre action thriller yang menampilkan Park Min Young berperan sebagai reporter muda.

Kisah berawal dari rasa penasaran dirinya untuk menungungkap kebenaran terkait insiden di balik politik pada tahun 1992. 

Dalam film ini Park tampil tidak seperti biasanya, jika sebelumnya ia kerap tampil glamor dalam beberapa judul film yang dibintanginya. Berbeda dengan film yang satu ini, ia tampil dengan cukup sederhana serta lebih energik sebagai Chae Young Shin.

Tak hanya itu saja, drama yang satu ini pun telah melambungkan nama Ji Chang Wook di dunia hiburan Korea Selatan, bahkan seluruh Asia. Judul dari fim ini pun termasuk lawas, jadi film Healer ini bisa menjadi rekomendasi kamu untuk ditonton. 

4. Forecasting Love and Weather

Forecasting Love and Weather. (Foto: Wikipedia) 

Park Min Young belum berakting dalam serial TV dengan konsep memacari pria yang lebih muda darinya. Namun, ia akhirnya mengikuti jejak Son Ye-jin dan Lim Soo-jung dan 'berkencan' dengan seorang pemuda. 

Dalam film ini, Park pun berubah menjadi wanita muda yang cantik dan sangat pandai, sehingga membuat Song Kang terpikat dengan Park dalam film Forecasting Love and Weather ini.

Kisah dari film ini bercerita tentang kehidupan personel PNS yang berada di Korea, Meteorological Administration (KMA). Cerita dalam film ini berfokus pada Jin Ha Kyung (Park Min Young) yang merupakan seorang direktur divisi termuda di KMA. 

Sedangkan, Lee Shi Woo (Song Kang) berperan sebagai maniak cuaca yang kejeniusannya selalu bisa menyelamatkan divisi dua dari sebuah kesalahan meramal cuaca.

Kemudian, Ha Kyung yang berusia 35 tahun membuat kesepakatan untuk menyembunyikan hubungannya tersebyut dengan Shi Won baru berusia 27 tahun. Hal itu untuk menghindari masalah di tempat kerja antar keduanya tersebut.

Awal percintaan antara kedua sosok ini pun terbilang cukup unik. Ha Kyung dan Shi Woo mulai dekat sesaat setelah mengetahui kalau mantan pacar keduanya selingku dan mereka menikah.

Film Forecasting Love and Weather ini bukan hanya menampilkan tentang romansa yang syarat akan pemaknaa yang luar biasa. Informasi tentang cuaca serta keseharian Dario kantor meteorologi ini pun disuguhkan sangat menarik. 

Jadi, film Park Min Young yang satu ini sangat wajib kamu tonton untuk merasakan bagaimana kesruan yang terjadi pada setiap adegannya. 

5. Love in Contract

Love in Contract. (Foto: IMDb)

Film Park Min Young terbaru ada Love in Contract, rilis pada tahun 2022. Dalam film ini, Park Min Young memerankan istri sewaan yang profesional. Film ini pun menampilkan bagaimana duet akting antara Go Kyung Pyo dan Kim Je Young.

Kisah dari film ini dimulai dengan menceritakan keseharian Sang Eun (Park Min Young) yang sebagai master kawin kontrak. Ia pun memiliki klien yang cukup special selama lima tahun terakhir. 

Ia merupakan Jung JI Ho (Go Kyung Pyo) yang telah menyewa jasanya pada setiap hari senin, Rabu, dan Jumat. Hal itu hanya untuk sekedar menemani makan malam tanpa mengobrol sepatah kata apapun.

Ketika memutuskan untuk pensiun dari profesi yang selama ini ia geluti, Sang Eun pun harus menerima aktor populer, Kang Hae Jin (Kim Je Young). Sebagai klien-nya di hari Selasa, Kamis, dan Sabtu membuat kisahnya tersebut kian seru. 

Lalu bagaimana kisah dari film sang satu ini? Maka, rasanya kamu sangat wajib untuk menonton film ini karena menghadirkan kisah yang sangat seru.

Itulah 5 film Park Min Young yang wajib untuk kamu tonton bersama dengan orang terkasih atau sekadar untuk menemani waktu luang. Film yang dibintangi oleh salah satu aktris Korea Selatan cantik yang satu ini memang kerap menghadirkan kisah yang seru.

Bukan hanya itu saja, segala konflik dan adegan yang hadir dalam film yang diperankannya pun bisa membuat penontonnya baper (bawa perasaan). Jadi, film dari Park Min Young sangat wajib untuk kamu tonton.