Cara-cara Hidup Sehat Menurut Syariat Islam

dr. Zaidul Akbar (Foto : YouTube dr. Zaidul Akbar Official)

Antv – Menjaga kesehatan adalah suatu bentuk rasa syukur manusia kepada Allah SWT. Lalu, bagaimana cara menjaga kesehatan yang baik menurut syariat Islam?

Islam sendiri telah memberikan panduan-panduan yang jelas tentang kesehatan. 

dr. Zaidul Akbar menyampaikan bahwa kesehatan berawal dari keharmonisasian manusia sebagai makhluk Allah SWT yang diciptakan di bumi dari salah satu bagian dari bumi itu sendiri, yaitu tanah. 

Oleh karena itu, salah satu kata kunci yang berkaitan dengan kesehatan adalah bagaimana manusia dapat bersinergi dan berharmonisasi dengan alam yang diciptakan oleh Allah SWT.

Telah cukup banyak informasi dan penelitian yang beredar bahwa jika bumi mengalami perubahan waktu-waktu tertentu, maka terjadi pula perubahan frekuensi di sana. 

Bahkan, manusia memiliki peran penting dalam menetralkan medan gelombang elektromagnetik kita ke bumi, caranya adalah dengan melakukan salat! Seperti apa lebih jelasnya? 

Salat 5 waktu. (Foto : Freepik @rawpixel.com)

 dr. Zaidul Akbar menyampaikan bahwa menunaikan salat 5 waktu adalah cara-cara yang Allah berikan kepada manusia agar kita dapat menyatu dengan bumi. 

Waktu terbaik untuk menunaikan salat adalah saat frekuensi-frekuensi tersebut berada di waktu yang tepat. Oleh karena itu, Allah selalu menganjurkan manusia untuk mengerjakan salat di awal waktu. 

Ini merupakan suatu kemuliaan yang jika manusia kerjakan, maka mereka akan mendapatkan banyak keberkahan, kebaikan, hingga manfaat-manfaat lainnya. 

Menurut dr. Zaidul Akbar, unsur-unsur kesehatan yang paling paripurna terletak di rutinitas seorang Nabi. Di dalamnya pasti mengandung kebaikan dan keberkahan yang patut dicontoh. 

Sayangnya, manusia saat ini telah merasa cukup dan puas dengan ilmu yang mereka miliki untuk mengatasi masalah yang ada.

Padahal, keilmuan atau ilmu yang sejati berasal dari Al-Quran dan sunah-sunah Nabi SAW. 

dr. Zaidul Akbar membenarkan bahwa pengobatan modern saat ini mengandung banyak kebaikan yang bisa menolong orang lain. 

Dokter. (Foto : Freepik @senivpetro)

 Namun, di samping itu masih banyak hal-hal yang tidak dapat ditangani dan diatasi oleh konsep-konsep pengobatan yang ada. 

Oleh karena itu, dr. Zaidul Akbar percaya bahwa Allah SWT telah menciptakan seisi dunia dengan tumbuhan-tumbuhan obat yang dapat menyembuhkan segala macam penyakit atas izin-Nya.   

“Penyakit-penyakit sebenarnya bisa disembuhkan, seperti kata Nabi SAW bahwa penyakit ada obatnya,” tutur dr. Zaidul Akbar, dikutip dari dr. Zaidul Akbar Official YouTube. 

dr. Zaidul Akbar mengingatkan bahwa waspada terhadap kondisi kesehatan sendiri memang diperlukan. 

Namun, alangkah baiknya manusia tidak merasa cemas atau khawatir yang berlebihan karena itu bukan karakter orang yang beriman.

Hal ini juga berlaku pada wabah COVID-19. Ada orang-orang yang bereaksi panik dan cemas berlebihan perihal wabah ini, tetapi juga ada pula mereka yang tetap tenang dan biasa saja.

Perempuan tidur. (Foto : Freepik @senivpetro)

 Menurut dr. Zaidul Akbar, orang-orang yang tetap tenang di kala wabah seperti itu memiliki kedekatan dan keterikatan yang kuat kepada alam.

Lalu, apa saja tips untuk menjaga diri di saat wabah COVID-19 seperti sekarang?

“Kembali kepada Islam, kembalilah pada agama Allah, kembalilah kepada Sunnah Nabi SAW,” ungkapnya. 

dr. Zaidul Akbar sekali lagi menganjurkan umat Islam untuk menirukan rutinitas positif Nabi SAW, seperti mengikuti cara salat dan wudhu-nya. Lalu, mengikuti waktu kapan tepatnya Nabi makan, tidur, dan berinteraksi dengan lingkungannya. 

Rasulullah SAW sendiri telah mengajarkan pola-pola tidur tertentu, seperti tidak tidur setelah subuh dan ashar, serta setelah maghrib menjelang waktu salat isya. 

Jika waktu tidur Nabi SAW saja tidak dipatuhi, bagaimana kita bisa mematuhi aturannya yang lain? 

Jika kita melanggarnya, akan muncul masalah. Sebab Allah SWT memberikan banyak keberkahan dan kebaikan dalam setiap aturannya.