Ini Lapangan Baru Bulutangkis Di Sunter, Kelas Internasional

Lapangan bulutangkis MSEG di Jakarta Utara (Foto : istimewa)

Antv – Main bulutangkis di Lapangan dengan sertifikat internasional, kini hadir di Sunter, Jakarta Utara. Ini salah satu program Mansion Sports Entertainment Group (MSEG) memperluas jangkauan MSEG dalam mendukung perkembangan olahraga di Indonesia.

MSEG, yang aktif di dunia olahraga dan hiburan di Asia Tenggara dan Eropa, memiliki misi untuk mengembangkan dan mendukung olahraga di Tanah Air. Komitmen MSEG dalam mengembangkan bakat-bakat muda tercermin melalui program pembinaan yang menjunjung tinggi nilai sportivitas bagi para pencinta olahraga di Indonesia.

Setelah sukses dengan cabang pertamanya di Pluit, kehadiran cabang kedua di Sunter diharapkan dapat menyapa lebih banyak masyarakat. 

"Kami sangat antusias dengan pembukaan cabang kedua di Sunter. Ini adalah langkah penting dalam misi kami untuk menjangkau lebih banyak pencinta olahraga dan menyediakan fasilitas terbaik bagi mereka," kata Denis Keet, CEO Mansion Sports Entertainment Group.

Mansion Sports Box Sunter menawarkan fasilitas terbaik dengan 10 lapangan bulu tangkis Vinyl Flypower berstandar Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF). Fasilitas lainnya meliputi atap lapangan dengan peredam panas, pencahayaan yang optimal, dan ventilasi untuk sirkulasi udara yang baik.

Selain lapangan bulu tangkis, Mansion Sports Box Sunter menyediakan ruang bilas yang terpisah untuk laki-laki dan perempuan, dilengkapi dengan toilet ber-AC. Lobby ber-AC yang luas dan nyaman serta kantin juga tersedia untuk melepaskan dahaga setelah berolahraga. Bagi yang membutuhkan peralatan bulu tangkis, terdapat toko peralatan yang lengkap. Tidak lupa, ada musala untuk menunaikan ibadah bagi umat muslim.

Mansion Sports Box Sunter berlokasi di Jalan Danau Agung 1 No. 14 - 15, Sunter, Jakarta Utara. Dengan area parkir yang luas, para pengunjung tidak perlu khawatir mencari tempat parkir. Untuk jam operasional setiap hari pukul 13.00-23.00 WIB pada hari Senin hingga Jumat, dan pukul 08.00-24.00 WIB pada hari Sabtu-Minggu dan hari libur nasional. Dengan harga mulai dari Rp70.000, serta potongan harga bagi member, Anda bisa bermain bulutangkis di lapangan berstandar internasional. Ini merupakan komitmen MSEG untuk membangkitkan gairah olahraga di Indonesia telah terbukti melalui berbagai kegiatan.