Antv – Chef de Mission Tim Indonesia untuk Olimpiade 2024, Anindya Bakrie dan Wakil Ketua Umum NOC Indonesia Ismail Ning mensosialisasikan Olimpiade Paris dengan mengajak masyarakat berlari di kawasan Gelora Bung Karno Jakarta, 15 Juni 2024. Olimpiade 2024 Paris akan berlangsung 26 Juli-11 Agustus 2024.
Turut hadir pebulutangkis Greysia Polii, peraih medali emas Olimpiade 2020. Rombongan mengambil start dari Cafe Zonablu Gofit di dalam ring road Stadion GBK. Peserta berlari sejauh 5 kilometer dan berbaur dengan masyarakat di kawasan GBK.
"Ini dalam rangka sosialisasikan Olimpiade sudah dekat, hitung mundur 41 hari lagi Olimpiade, jadi atlet sudah lolos kualifikasi dan masih ada yang berjuang. Mudah-mudahan dengan bantuan doa dan dukungan masyarakat mereka semakin semangat memperoleh medali dan mengumandangkan lagu Indonesia Raya," jelas Anindya Bakrie.
"Hari ini kita berlari keliling GBK untuk memberikan informasi Tim Indonesia yang akan berjuang di Olimpiade Paris. Puncaknya kita NOC Indonesia akan menggelar Olympic Day pada 22 Juni di GBK dengan mengajak masyarakar berolahraga supaya Indonesia Sehat dan Indonesia Juara," papar Waketum NOC Indonesia, Ismail Ning.
"Biasanya saya yang menjadi pelaku olahraga, namun kali ini saya berlari bersama CdM dan NOC Indonesia sebagai bentuk support kepada atlet Indonesia yang tengah berjuang di Olimpiade. Mendoakan supaya bisa dapat emas," ujar Greysia Polii.
Rencananya, Zonablu Gofit akan menjadi pusat informasi Tim Indonesia untuk Olimpiade 2024. Di zonablue juga ada foto-foto atlet Indonesia yang sudah lolos kualifikasi Olimpiade 2024. Selain itu, masyarakat juga bisa memberikan dukungan dengan menandatangani wall of fame.
Di Olimpiade Paris 2024, Tim Indonesia didukung oleh beberapa sponsor, termasuk Aice yang juga merupakan Olympic Parter, Lavani Jewelry juga Li-Ning. Dukung terus Tim Indonesia yang akan berjuang #MenjagaMerahPutih di Olimpiade Paris 2024.