Drawing Piala Asia U-23 2024: Berada di Pot 4, Timnas Indonesia Terancam Gabung Grup Neraka

Timnas Indonesia U-23 (Foto : Dok. PSSI)

Antv – Timnas Indonesia U-23 terancam masuk dalam grup neraka usai masuk dalam pot keempat drawing Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Skuad Garuda Muda berhasil memastikan tempat di putaran final Piala Asia U-23 usai keluar sebagai pemuncak Grup K di babak kualifikasi. Hasil tersebut berkat kemenangan 9-0 atas Taiwan dan 2-0 atas Turkmenistan.

Meskipun hasil fantastis ditunjukkan Timnas Indonesia U-23 di babak kualifikasi tak berpengaruh apapun dalam drawing yang akan dilaksanakan pada 18 November 2023. Hal tersebut tak lepas dari Indonesia yang berstatus sebagai tim debutan.

Timnas Indonesia U-23 berada di pot keempat bersama Malaysia, Tajikistan, China. Dengan berada di pot empat, Indonesia berpeluang satu grup dengan lawan-lawan berat seperti Jepang, Korea Selatan, serta Uni Emirat Arab.

Sementara untuk Pot 1 sendiri ditempati tim-tim langganan Piala Asia seperti Jepang, Arab Saudi, Uzbekistan hingga Qatar. Di Pot 2 terdapat Vietnam, Australia, Korea Selatan, dan Irak. Sedangkan pot 3 dihuni Thailand, Yordania, Uni Emirat Arab, dan Kuwait.

Selain berpeluang masuk grup neraka, kans Indonesia berada satu grup dengan dua rival di kawasan Asia Tenggara yakni Vietnam dan Thailand juga terbuka karena berada kedua tim itu berada di pot yang berbeda.

Indonesia praktis hanya tidak bisa bertemu dengan Malaysia di fase grup karena sama-sama tergabung di pot 4.

Pot Drawing Piala Asia U-23 2024

Pot 1

Qatar, Arab Saudi, Uzbekistan, Jepang

Pot 2

Australia, Korea Selatan, Irak, Vietnam

Pot 3

Thailand, Jordania, Uni Emirat Arab, Kuwait

Pot 4

Malaysia, Tajikistan, Indonesia, China.