Sah! Letjen TNI Purn Marciano Mengukuhkan dan Melantik Pengurus KONI Pusat Masa Bakti 2023-2027

Pelantikan Pengurus KONI Pusat Masa Bakti 2023-2027 (Foto : Istimewa)

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo yang hadir memberikan pesan kepada kepengurusan KONI Pusat masa bakti 2023-2027. 

“Tantangan olahraga Indonesia semakin besar, Ini jadi pekerjaan rumah kita,” pesannya.

Pria yang akrab Dito tersebut menantikan inovasi yang akan dibawakan oleh kepengurasan KONI Pusat.

“Kemenpora berharap ke depannya KONI Pusat dapat lebih inovatif dalam hal mengadakan pekan olahraga. Saya harap di masa depan nanti dapat ada kompetisi turunan PON yang dapat dilaksanakan 2 tahun sekali seperti Pekan Olahraga Pantai, Pekan Olahraga Beladiri, dan sebagainya.” Tambah Dito.

Tak lupa, Menpora juga berpesan untuk pembinaan atlet, Regenerasi atlet, dan rencana kejuaraan-kejuaraan yang di bawah KONI Pusat. “Mari kita saling bantu, bahu membahu, gotong royong untuk membuat olahraga Indonesia semakin maju,” jelasnya.