Antv – Menpora Dito Ariotedjo mengungkapkan kemungkinan bahwa Opening Ceremony Piala Dunia U-17 kemungkinan akan dilaksanakan di Jakarta International Stadium (JIS) dan penutupan di Stadion Manahan, Solo.
Seperti yang kita tahu bahwa laga semifinal dan final Piala Dunia U-17 2023 yang akan berlangsung pada 02 Desember 2023 bakal digelar di Stadion Manahan Solo.
"Piala Dunia ini kita sudah mengetahui FIFA hari ini ke Solo mengecek Manahan, selanjutnya ke seluruh stadion yang diajukan PSSI," kata Menpora Dito di istana Kepresidenan, pada Selasa, 01 Agustus 2023.
"Terkait dengan penutupan dan pembukaan, saya baru dilaporkan PSSI itu, penutupan memakai rencana awal di Solo, karena itu rencana sejak Piala Dunia U-20. Tapi untuk pembukaan masih didiskusikan," sambungnya.
Menpora Dito mengungkapkan kemungkinan pembukaan Piala Dunia U-17 yang rencananya dilaksanakan pada 10 November 2023 dilangsungkan di JIS.
“Sebenarnya untuk pembukaan ada keinginan di Jakarta, tapi ini kita sedang menunggu asesmen seluruh venue. [Pembukaan] di JIS. Jadi seluruh stadion yang akan dipakai untuk Piala Dunia-17 minggu ini diasesmen FIFA, dan akan dilaporkan kembali ke PSSI dan juga kami, nanti ditentukan bersama dengan FIFA," ucap Menpora.
Dito Ariotedjo pun memastikan bahwa rencana Piala Dunia U-17 bakal digelar hanya di pulau Jawa. Hal tersebut demi menjaga efisiensi budget serta aksesibilitas para pemain nantinya.