Pada laga Nürnberg vs Arsenal, The Gunners berhasil unggul dalam waktu tujuh menit pertandingan melalui gol yang dicetak oleh Saka. Dengan menerima bola di sisi kanan lapangan, Saka melakukan cut back dan melepaskan tembakan yang akurat dan berbuah gol.
Arsenal mendominasi permainan dan menciptakan beberapa peluang selama pertandingan. Namun, mereka tidak berhasil menambah keunggulan hingga turun minum.
Setelah jeda, Mikel Arteta melakukan beberapa pergantian pemain, termasuk memasukkan bintang baru Kai Havertz dan Folarin Balogun, striker muda yang baru kembali dari masa pinjaman. Sayangnya, kiper pengganti Karl Hein melakukan kesalahan pada menit ke-62.
Saat hendak memberikan umpan kepada Jorginho, bola malah terjebak di kaki Okunuki dan berakhir di gawang sendiri. Nuremberg juga memiliki peluang emas yang masih digagalkan oleh mistar gawang. Meski begitu, skor tetap bertahan 1-1 hingga akhir pertandingan.