Antv – Beredar viral di media sosial video yang memperlihatkan penampakan ofisial dari Thailand memukul Sumardji, manajer timnas Indonesia, menangis tersedu sambil memeluknya dan meminta maaf.
Dalam video yang dibagikan oleh akun Instagram @effendigazaliofficial, terlihat seorang ofisial Thailand berbaju biru datang dan memeluk manajer timnas Indonesia, Sumardji.
Dia berkaca-kaca dan memeluk manajer Sumardji seerat-eratnya seakan tak mau lepas.
Suasana 'cair' itu tampak disaksikan oleh asisten pelatih Bima Sakti juga ada tampak pelatih Indra Sjafri dan juga Effendi Gazali.
"EKSLUSIF: Pemukul Manajer Timnas MENANGIS TERSEDU MINTA MAAF & MEMELUKNYA disaksikan Coach Indra Sjafri dan Bima," tulis admin akun Instagram effendigazaliofficial, Rabu (17/5/2023).
"Ya Allah, mereka saling berpelukan. Sepak bola menyatukan dunia," kata Effendi Gazali dalam video itu.
Seperti biasa, momen itu memantik para warganet untuk memberikan komentar yang beragam.
"Alhamdulillah. Sangat senang melihatnya" ujar netizen di kolom komentar.
"Salut. Yang meminta maaf sportif, yang memaafkan pun jempolan" tulis yang lainnya.
"Keren ini respect setiap orang bisa berbuat khilaf, tp jiwa besar meminta maaf & saling memaafkan sgt luar biasa" tulis netizen Indonesia," tambah netizen lain.
"Ditunggu..main d jakrta yaa," ujar salah seorang netizen Indonesia.
"Sportifitas yang sangat tinggi good job indonesia," tulis netizen lainnya menimpali.
Diketahui peristiwa kericuhan terjadi di laga final cabang sepak bola yang mempertemukan Timnas Indonesia vs Thailand.
Kericuhan yang berujung pemukulan itu terjadi saat Thailand berhasil menyemakan skor di ujung akhir laga, hingga akhir harus diselesaikan dengan perpanjangan waktu.
Dalam laga itu sendiri, Timnas sukses menorehkan sejarah mampu mengalahkan tim tangguh Thailand selalu langganan juara SEA Games.