PSM Makassar Juara Liga 1 2022/2023, Tavares Pelatih Terbaik Dan Pluim Pemain Terbaik

PSM Makassar juara Liga 1 musim 2022/2023 (Foto : Liga Indonesia Baru)

AntvPagelaran sepakbola kasta tertinggi tanah air kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 usai sudah dimana PSM Makassar tampil sebagai juara.  

Duel PSM Makassar melawan Borneo FC Samarinda menjadi sajian penutup. Laga digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Minggu 16 April 2023. PSM yang sudah memastikan gelar tampil trengginas. Juku Eja menang 3-0 berkat gol-gol dari Yakob Sayuri (12'), Yance Sayuri dan Wiljan Pluim (60').

PSM makin kokoh di puncak klasemen akhir dengan raihan 75 poin dari 34 pertandingan. Tim besutan Bernardo Tavares unggul sembilan angka dari Persija Jakarta yang menjadi pesaing terdekat.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi juga mengumumkan penghargaan yang terbagi dalam beberapa kategori, mulai dari pemain terbaik, pemain muda terbaik, pelatih terbaik, hingga gol terbaik musim ini serta pencetak gol terbanyak.  

Penghargaan ini adalah hasil kerja Tim High Performance Unit (HPU) PT LIB di sepanjang musim. Awarding diumumkan dan diberikan saat prosesi penyerahan trofi juara BRI Liga 1 2022/2023 kepada PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Minggu (16/4) malam WITA yang dihadiri pula oleh Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Dito Ariotedjo.

Terpilih sebagai pemain terbaik adalah gelandang andalan PSM, Willem Jan Pluim. Performa apiknya sepanjang musim 2022/2023 membuat tim HPU PT LIB tak ragu memilihnya sebagai best player. Musim ini, pemain asal Belanda itu mencatat 28 penampilan dengan 11 gol dan 10 assist.