Indonesia Hanya Terima Sanksi Administrasi, Erick Thohir Berhasil Lewati Tantangan dan Buktikan Diri

FIFA Jatuhkan Sanksi Administrasi Kepada Indonesia (Foto : fifa.com)

AntvKetua Umum PSSI, Erick Thohir berhasil melakukan negosiasi serta menyelamatkan sepak bola Indonesia dari sanksi berat FIFA akibat batalnya Piala Dunia U-20 digelar di Tanah Air.

Sebelumnya sempat diberitakan bahwa, Erick Thohir sempat melakukan beberapa kali lobi dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino. Indonesia terlepas dari sanksi berat FIFA. Indonesia hanya diberikan sanksi administratif oleh FIFA.

 

Indonesia Bebas dari Sanksi Berat. (Foto: Instagram @erickthohir)

 

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin, Dr.Phil. Sukri, M.Si menilai kemampuan Erick untuk melakukan negosiasi internasional sudah teruji dengan keberhasilan Indonesia lepas dari sanksi terberat FIFA.

Erick dinilai berhasil membebaskan Indonesia dari sanksi terberat FIFA. Sebab jika terkena sanksi berat FIFA maka Indonesia akan dikucilkan dari sepak bola internasional.