Rencananya, Timnas SEA Games Indonesia yang akan dipersiapkan menuju SEA Games 2023, akan menggelar empat partai uji coba. Stasiun televisi ANTV akan menyiarkan langsung partai uji coba internasional Timnas SEA Games Indonesia melawan Timnas Lebanon U-22.
Rencananya Timnas SEA Games Indonesia akan melawan Timnas Lebanon U-22 sebanyak dua kali pada tanggal 14 dan 16 April 2023 di Jakarta. Pada Jumat tanggal 14 April akan disiarkan langsung ANTV mulai pukul 20.00 WIB.
Pada peringkat FIFA, Timnas Lebanon senior sendiri memiliki peringkat saat ini 99. Peringkat terbaik timnas senior Lebanon adalah 81 dan terburuk pada peringkat 161 dunia.
Sedangkan Timnas senior Indonesia berada di peringkat 149 FIFA. Peringkat terbaik Indonesia pernah menempati 79 dunia pada tahun 1998 dan terendah pada peringkat 191 dunia pada tahun 2016.
Pelatih Timnas SEA Games Indonesia, Indra Sjafri mengatakan ujicoba ini dalam rangka persiapan akhir sebelum bertanding di SEA Games 2023 Kamboja. Jika sebelumnya Indra Sjafri mengabarkan bahwa uji coba Timnas SEA Games Indonesia kontra Lebanon akan berlangsung pada 11 dan 13 April 2023, maka kali ini berubah menjadi 14 dan 16 April tahun ini.
Terakhir, Timnas SEA Games Indonesia masih mencari lawan untuk slot latih tanding pada 18 atau 19 April 2023.
"Pada 11 April 2023 melawan Bhayangkara FC, lalu pada 14 dan 16 April 2023 kontra Lebanon, dan pada 18 atau 19 April 2023 saya sedang mencari satu tim lagi," ungkap Indra Sjafri.