Memasuki babak kedua, Bayern Munchen gagal mengatur tempo permainan. Freiburg mampu bermain nyaman dengan penguasaan bola yang dominan.
Meskipun begitu, Munchen mendapat peluang pada menit ke-62 lewat tendangan bebas tidak langsung Kimmich yang disambut sundulan Benjamin Pavard. Sundulannya masih melambung di atas mistar.
Pertahanan solid Freiburg diperlihatkan di menit ke-73. Leroy Sane yang mendapat umpan tarik berhasil menembak bola, tetapi pemain bertahan Freiburg buru-buru memblok jalur tendangan tersebut.
Petaka hadir bagi Munchen di menit ke-90+3. Jamal Musiala melakukan handball, sehingga wasit menghadiahkan Freiburg penalti.
Lucas Holer yang maju jadi algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan emas tersebut. Ia berhasil mengeksekusi bola dan membawa Freiburg unggul di menit ke-90+5.
Susunan Pemain
Bayern Munchen: Yann Sommer; Benjamin Pavard, Matthijs de Ligt, Dayot Upamecano, Joao Cancelo; Joshua Kimmich, Leon Goretzka (Sadio Mane 79'); Leroy Sane, Thomas Muller, Kingsley Coman (Serge Gnabry 64'); Eric Choupo-Moting (Jamal Musiala 64').