Secara statistik, PSG unggul penguasaan bola mencapai 61 persen. Mereka melakukan enam kali percobaan, berbanding lima yang dilakukan Lyon.
Di babak kedua, PSG justru dibuat terkejut lebih dulu oleh tim tamu. Bradley Barcola berhasil membobol gawang PSG setelah mendapat peluang emas di dalam kotak penalti. Lyon unggul 1-0.
Tertinggal satu gol membuat PSG coba lebih intens melancarkan serangan. Lionel Messi dan kawan-kawan terus mencoba untuk menggedor pertahanan tim tamu. Akan tetapi, tidak mudah bagi PSG untuk bisa mencetak gol. Percobaan-percobaan yang mereka lakukan hingga akhir pertandingan tak membuahkan hasil positif. Hingga bubar PSG takluk dari Lyon 0-1. Ini merupakan kekalahan kelima PSG di Ligue 1 musim ini.
Susunan Pemain :
Paris Saint-Germain: Gianluigi Donnarumma; Marquinhos, El Chadaille Bitshiabu (Fabian Ruiz 60'), Danilo Pereira, Renato Sanches (Warren Zaire-Emery 74'), Vitinha (Ismael Gharbi 83'), Marco Verratti (Hugo Ekitike 60'), Nuno Mendes, Achraf Hakimi, Kylian Mbappe, Lionel Messi.
Lyon: Anthony Lopes; Dejan Lovren, Castello Lukeba, Sinaly Diomande, Thiago Mendes, Johann Lepenant (Corentin Tolisso 63'), Rayan Cherki (Houssem Aouar 69'), Nicolas Tagliafico, Sael Kumbedi Nseke (Maxence Caqueret 62'), Amin Sarr (Bradley Barcola 23'), Alexandre Lacazette (Moussa Dembele 69').