Jordi Amat Jadi Penyelamat saat Timnas Indonesia Ditahan Imbang Burundi 2-2

Jordi Amat Jadi Penyelamat saat Ditahan Imbang Burundi 2-2 (Foto : Twitter)

AntvJordi Amat jadi penyelamat dan akhirnya timnas Indonesia bermain imbang 2-2 saat melawan Burundi, di Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (28/3/2023) malam WIB.

Gol Jordi Amat di tambahan waktu dalam laga tersebut menjadi penyelamat skuad Garuda dari kekalahan.

Anak asuh Shin Tae-yong sempat memimpin lewat Witan Sulaeman di menit ke-60. Burundi kemudian membalikkan keadaan di 10 menit akhir lewat Saido Berahino dan Abedi.

Saido Berahino mencetak di menit ke-80. Sedangkan Abedi membobol gawang Syahrul Trisna pada menit ke-90.

Tak menyerah, Jordi Amat mendapatkan gol di tambahan waktu. Indonesia Vs Burundi bermain imbang 2-2.

Para pertandingan sebelumnya juga melawan Burundi, Timnas Indonesia menang 3-1. Pertandingan juga dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga.

Susunan Pemain:

Indonesia: Syahrul Trisna, Yance Sayuri, Jordi Amat, Elkan Baggott, Edo Febriansah (Pratama Arhan 24') (Asnawi 58'), Marc Klok, Ricky Kambuaya, Yakob Sayuri, Stefano Lilipaly (Witan 46'), Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad.

Burundi: Onesime Rukundo, Ismail Nshimirimana, Collins Mashauri, Rashid Harerimana, Jospin Nshimirimana, Christophe Nduwarugira, Shassiri Nahimana, Elvis Kamsoba, Hussein Shabani, Saido Berahino, Aaron Musore.