Antv –Penyerang Liverpool Darwin Nunes mengakui masih berusaha beradaptasi pada musim pertamanya di Premier League. Namun di masa depan Darwin berharap bisa meledak seperti mantan pujaan Liverpool Luis Suarez.
Sejauh ini Nunez baru mencetak 10 gol dari 25 penampilannya sejak bergabung ke Anfield dari Benfica dengan musim panas lalu.
Sejak tampil buat Liverpool di Premier League, penampilan penyerang yang diangkut ke Anfield dengan nilai transfer 85 juta Poundsterling, mengakibatkan pandangan terkait sang striker di kalangah pendukung The Reds terbelah.
Namun demikian Manajer Liverpool Jurgen Klop selalu mendukung Nunez, walaupun pemain berusia 23 tahun mengawali empat pertandingan di bangku cadangan.
Dalam sebuah wawancara dengan sky sport Darwin Nunez mengakui masih beradaptasi faktor yang fisik di Premier League.
Sementara Jurgen Klop saat dikonfirmasi mengatakan pada Sang Striker untuk tetap tenang mennyikapi daftar pencetak gol.
Saya tidak berpikir saya bermaik bagus saat itu, tapi saya terus berusaha menyesuaikan diri, dan saya melakukannya tiap hari. Kata Nunez
Klop paham, kekuatan saya ada pada kecepatan saat berada di area. Dia juga mengatakan pada saya untuk tenang saat bermain, dan lebih banyak bergerak.
Selain itu dia menjelaskan kalau saya adalah pemain dengan banyak kualitas.
Mengenai kelebihan dan kekurangan yang saya miliki, saya tetap harus mencetak gol. Dia mengatakan untuk tenang saat berada di lapangan dan ketika saatnya untuk mencetak gol.
Dia menginginkan saya untuk menunda beberapa saat, dan meminta saya untuk tidak melepaskan tendangan dalam keadaan marah, atau tergesa gesa. Karena itu terjadi, maka yang situasinya malah lebih buruk.
Nunez membandingkan dirinya dengan Luis Suarez rekannya di tim nasional Uruguay, yang tidak membutuhkan banyak waktu setelah mendatangani kontrak untuk Liverpool pada Januari 2011.
Suarez lansung mencetak 4 gol dalam 13 penampilannya di Premier League setelah kepindahannya.
Minta Saran Luis Suarez
Sedangkan Nunez baru hanya mencetak 11 gol dalam 11 penampilannya selama musim pertamanya di Anfield.
Ketika tampil penuh di musim keduanya, Suarez menjadi bintang di Anfield dengan mencetak 23 gol dalam 33 pertandingan.
Bahkan bahkan penyerang berjuluk El Pistolero nyaris membawa Liverpool juara Premier Leageue pada musim 2013 – 14 dengan torehan 31 gol dalam 33 penampilannya, sebelum pindah ke Barcelona
Nunez mengungkapkan kalau ia sudah berbicara dengan mantan bintang Liverpool itu.
Dia berharap bisa menyamai raihan seniornya saat bermain di Premier League secepatnya.
Nunez menambahkan setelah berbicara dengan Suarez, Ia merasa banyak terbantu.
"Saya banyak bertanya padanya tentang kiprahnya saat ia berada di klub ini, dan dia punya lebih banyak pengalaman ketimbang saya. Dia adalah pemain penting, dan saya butuh banyak nasehat dan penjelasan tentang banyak hal pada saya," ujar Nunez.
Sejauh ini Nunez masih didukung para pengamat sepakbola kalau ia bakal penyerang berkelas dunia jika dia bisa beradaptasi dengan kehidupan di Premier League.
Di usianya yang masih 23 tahun, ia masih punya waktu memperbaiki kelemahannya dalam pertandingan.
Liverpool kini tengah berjuang untuk masuk di kualifikasi kompetesi Liga Champion Eropa pada musim depan.
Saat ini anak anak asuh Klop masih butuh 10 point untuk berada di Posisi ke empat Klasmen Premier League.