Atalanta tak mampu menembangkan permainan. Tim tamu terus dikurung dengan serangan sporadis dari AC Milan. Tak ada gol tambahan sampai turun minum. Milan memimpin 1-0 hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Atalanta mampu memberikan perlawanan sengit pada AC Milan. Mereka sempat mengancam pada menit ke-58 meskipun masih belum membuahkan hasil.
Olivier Giroud melewatkan peluang emas di menit ke-60. Dari jarak yang sangat dekat, bola tembakan striker Milan itu bisa ditepis Musso.
Giliran Junio Messias yang gagal memanfaatkan peluang bagus di mulut gawang Atalanta. Bola tembakannya dari jarak sangat dekat malah tak mengarah ke gawang.
Messias akhirnya bisa mencetak gol lagi di menit ke-87. Menerima sodoran dari Rafael Leao, Messias kemudian berhadapan dengan Musso dan sukses melesakkan gol dengan bola di-chip. Milan pun menang dengan skor 2-0.
Susunan Pemain
AC Milan: Maignan; Kalulu, Thiaw, Tomori; Messias, Krunic, Tonali, Theo Hernández; Brahim Díaz, Leao; Giroud.