Di babak kedua, Sampdoria kembali unggul pada menit ke-58 melalui gol kedua Manolo Gabbiadini. Kemenangan Sampdoria buyar pada masa injury time setelah Matteo Pessina mencetak gol lewat titik putih pada menit ke-90+9'.
Skor 2-2 menjadi hasil akhir pertandingan tersebut. Saat ini Sampdoria tengah menghuni zona degradasi di peringkat ke-19 dengan raihan 10 poin dari 21 laga.
Sementara di pertandingan sebelumnya, Inter Milan berhasil meraih kemenangan 1-0 saat menjamu AC Milan dalam derby Della Madonnina.
Dalam pertandingan tersebut, Inter Milan mampu unggul di babak pertama melalui gol Lautaro Martinez pada menit ke-34 sekaligus menutup laga dengan skor 1-0 hingga jeda.
Baca Juga :