Antv – Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 membuat nasib Shin Tae-yong menjadi abu-abu. Namun baru-baru ini kepastian tersebut terjawab sudah, pelatih asal Korea Selatan tersebut tetap dipastikan menukangi Garuda Nusantara.
Simpang siur mengenai nasib Shin Tae-yong sempat menjadi perbincangan publik sebelumnya. Hal tersebut tak lepas dari lantaran dirinya gagal membawa timnas Indonesia juara Piala AFF 2022.
Langkah pasukan Garuda terhenti di babak semi-final usai disingkirkan Vietnam. Situasi tersebut yang membuat sejumlah pihak menilai Tae-yong layak dipecat. Akan tetapi banyak juga yang meminta pria berumur 52 tahun tersebut untuk dipertahankan.
”Kontraknya sampai Desember (2023). PSSI masih pertahankan Tae-yong,” kata sekjen PSSI, Yunus Nusi kepada awak media.