Sempat Dikaitkan dengan Klub Lain, Stefano Piolo: Rafael Leao Ingin Bertahan di AC Milan

Rafael Leao (Foto : Instagram @iamrafaeleao93)

Antv – Pelatih AC Milan, Stefano Pioli merasa bahagia atas kemenangan yang diraih I Rossoneri saat berhadapan dengan Salernitana dalam matchday pekan ke-16 Serie A pada Rabu, 04 Januari 2023.

Gol kemenangan AC Milan dicetak oleh Rafael Leao (10’) dan Sandro Tonali (15’). Pioli mengatakan bahwa permainan yang ditampilkan anak asuhnya cukup baik.

Selebrasi gol Rafael Leao. (Foto: Twitter @acmilan)

"Kami memiliki permainan yang bagus, tetapi ada banyak situasi di mana kami masih bisa berkembang. Kami memulai dengan baik tetapi kami gagal 'membunuh' pertandingan lebih awal.” Kata Pioli, seperti dilansir dari laman Tribalfootball pada Kamis, 05 Januari 2023.

"Namun, penting untuk menang. Kami tahu kami telah bermain dengan baik, meskipun beberapa laga ujicoba tidak berjalan seperti yang kami inginkan. Tapi itu hanya langkah kecil yang perlu kami ambil untuk bergerak menuju tujuan yang lebih besar." lanjutnya.

Dalam kesempatan yang sama, Stefano Pioli juga ditanya perihal situasi kontrak antara Rafael Leao dan AC Milan. Sebelumnya sempat dikabarkan bahwa Leao menjadi incaran beberapa klub top Eropa.

Namun, Pioli baru-baru ini mengabarkan berita baik terkait kontraknya pemain asal Portugal tersebut.

“Saya berbicara dengannya dan saya mengatakan kepadanya bahwa proses perkembangannya bersama kami belum berakhir", kata Pioli.

“Saya melihatnya bahagia dan bersedia bertahan di sini," lanjut Pioli. “Dan di pertandingan tadi dia membuktikan dia bisa menjadi juara. Dia bermain dengan sikap dan konsistensi yang tepat," pungkasnya.