Belgia Makin Kacau! Sudah Kalah dari Maroko Ditambah Pula Konflik Internal di Ruang Ganti

Kevin de Bruyne bawa Belgia lolos ke babak kedua Grup B (Foto : )

"Kami mungkin juga menyerang dengan buruk karena kami terlalu tua, pasti itu sekarang, kan? Kami memiliki banyak kualitas di depan, tetapi begitu juga Maroko, dan mereka tampil lebih baik hari ini. Ini sangat membuat frustrasi." imbuhnya.

Seperti dilansir RTL Sport, tensi panas di skuad Belgia diklaim mencapai puncaknya ketika De Bruyne, Vertonghen, dan kapten Eden Hazard meluapkan amarah mereka.

Tiga pemain senior di skuad Belgia itu diklaim terlihat dalam adu mulut sengit di ruang ganti seusai kekalahan dari Maroko.

Timnas Belgia. (Foto: Twitter)

Romelu Lukaku pun sampai harus turun tangan memisahkan pertikaian ketiga pemain tersebut. Meski demikian, tensi panas kabarnya masih menyala di skuad.

Posisi Belgia kini terancam terdepak dari Piala Dunia 2022, kekalahan atas Maroko mengancam peluang mereka untuk melaju ke 16 besar. 

Di laga terakhir, De Rode Duivels harus bertemu dengan finalis Piala Dunia 2018, yakni Timnas Kroasia yang sukses buat kejutan untuk Timnas Kanada dalam lanjutan matchday kedua Grup F setelah sukses menghempaskan Kanada 4-1.