Hasil Piala Dunia 2022: Kylian Mbappe Menggila, Prancis Melenggang ke Babak 16 Besar

Kylian Mbappe cetak dua gol ke gawang Denmark (Foto : Twitter @FIFAWorldCup)

AntvPrancis keluar sebagai pemenang dalam duel sengit kontra Denmark dalam lanjutan matchday kedua Grup D ajang Piala Dunia 2022 yang berlangsung pada Sabtu, 26 November 2022 malam WIB. Les Bleus menang dengan skor 2-1.

Hasil pertandingan ini membuat Prancis memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Saat ini Les Bleus mengoleksi 6 poin dari 2 pertandingan diikuti Australia dengan 3 poin dari 2 pertandingan.

Sementara Denmark berada di peringkat ke 3 dengan raihan 1 poin diikuti Tunisia di peringkat keempat.

Aksi Kylian Mbappe. (Foto: Twitter @equipedefrance)

Jalannya Pertandingan

Les Bleus langsung mengambil inisiatif serangan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Duel sengit dengan bumbu keras mewarnai pertandingan kedua tim.

Memasuki menit ke-21, Adrien Rabiot memperoleh peluang lewat sundulan. Namun penampilan apik kiper Denmark Schmeichel mampu menepis bola dengan sempurna.

Prancis tak henti melancarkan serangan. Pada menit ke-30, berawal dari umpan Kylian Mbappe. Jules Kounde melepaskan tendangan namun belum menemui sasaran.

Di menit ke-40, giliran Mbappe membuang peluang untuk membawa Prancis unggul. Umpan silang akurat yang dilepaskan oleh Ousmane Dembele hadir tepat di hadapan Mbappe.

Namun tendangan Mbappe malah mengantar bola melambung jauh di atas gawang. Tak ada gol yang tercipta di sisa waktu babak pertama. skor imbang 0-0 bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Prancis semakin mendominasi jalannya pertandingan dengan terus menekan pertahanan Denmark.

Prancis akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-61 lewat aksi Kylian Mbappe. Kolaborasi antara Mbappe dan Theo Hernandez mampu mengacak-ngacak lini pertahanan Denmark.

Umpan terukur Hernandez langsung disambut dengan tendangan oleh Mbappe yang tak bisa ditangkap kiper Schmeichel.

Keunggulan Prancis tak bertahan lama. Pada menit ke-68, Denmark berhasil menyamakan kedudukan lewat Andreas Christensen. Skor imbang 1-1.

Duel kedua tim semakin sengit memasuki sepuluh menit terakhir. Pergantian pemain dilakukan kedua tim untuk menambah daya gedor.

Petaka bagi Denmark jelang laga berakhir. Pada menit ke-86, Mbappe mencatatkan gol keduanya di laga tersebut.

Kejelian Griezmann mengirim bola ke posisi tiang jauh disambut pergerakan apik Mbappe yang langsung menceploskan bola dari jarak dekat. Hingga pertandingan usai, skor 2-1 untuk kemenangan Prancis.

Susunan Pemain

Timnas Prancis: Hugo Lloris; Jules Kounde, Raphael Varane, Dayot Upamecano, Theo Hernandez; Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot; Ousmane Dembele, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe; Olivier Giroud.

Timnas Denmark: Kasper Schmeichel; Joachim Andersen, Andreas Christensen, Victor Nelsson; Rasmus Kristensen, Pierre Hojbjerg, Christian Eriksen, Joakim Maehle; Jesper Lindstrom, Andreas Cornelius, Mikkel Damsgaard.