Antv – Sejumlah pertandingan dalam matchday lanjutan fase grup Piala Dunia 2022 kembali dilangsungkan pada Selasa sore hingga Rabu, 23 November 2022 dini hari WIB. Kejutan terjadi dalam laga Argentina.
Total ada empat pertandingan yang berlangsung di hari ketiga Piala Dunia 2022. Dibuka oleh pertemuan Timnas Argentina melawan Timnas Arab Saudi.
Pada pertandingan inilah, kejutan besar dalam gelaran empat tahunan yang berlangsung di Qatar ini terjadi. Argentina dipaksa menyerah 1-2 oleh Arab Saudi pada Selasa sore WIB 22 November 2022.
Publik dikejutkan dengan kemenangan Arab Saudi. Argentina dipaksa menyerah 1-2 oleh Arab Saudi saat bertemu di Lusail Iconic Stadium pada Selasa, 22 November 2022 Sore WIB.
Pertandingan kedua mempertemukan Timnas Denmark melawan Timnas Tunisia. Keduanya memainkan laga perdana Grup D Piala Dunia 2022 pada Selasa malam WIB.