Antv – Gareth Southgate dilaporkan akan menjadikan penyerang sayap Manchester City, Phil Foden sebagai starter di laga perdana Piala Dunia 2022.
Timnas Inggris saat ini sudah berada di Qatar. Mereka saat ini mulai mempersiapkan diri untuk pertandingan pertama mereka di grup B yang akan digelar pada awal pekan depan.
Pekerjaan rumah yang berat telah menanti Gareth Southgate jelang laga pembuka ini. Sebab, Ia harus menentukan siapa pemain yang akan jadi starter, karena skuat Inggris saat ini memiliki komposisi skuat yang bagus terutama di lini serang.
The Daily Mail mengklaim bahwa Southgate sudah punya gambaran mengenai beberapa pemain yang bakal jadi starter. Salah satu pemain itu adalah Phil Foden.
Laporan itu juga mengklaim ada beberapa pemain menyerang lain yang sudah ditetapkan Southgate untuk jadi starter melawan Iran.
Mereka adalah Mason Mount dan Bukayo Saka. Keduanya dinilai berhasil meyakinkan Southgate dengan performa mereka selama sesi latihan.
Jadi Saka dan Mount akan menemani Foden di lini serang Inggris, di mana Harry Kane diyakini juga bakal tampil sebagai starter di laga ini.
Southgate mantap untuk memainkan Foden di lini serang Inggris pada laga melawan Iran nanti, disebabkan Foden dinilai berada dalam kondisi yang paling maksimal di antara winger-winger kiri Inggris lainnya.
Performanya dinilai lebih gemilang ketimbang Raheem Sterling dan Marcus Rashford yang biasa bermain di posisi itu.
Alhasil Southgate akan menjajal Foden terlebih dahulu di pertandingan melawan Iran baru ia akan mengevaluasi performa sang pemain di laga itu sebelum masuk ke pertandingan kedua.
Menurut laporan yang beredar, Gareth Southgate berpotensi memainkan skema tiga bek di laga melawan Iran.
Trio Harry Maguire, Eric Dier dan John Stones akan mengawal gawang The Three Lions di laga ini.