Dalam acara itu banyak pengunjung acara dari berbagai negara sepak bola yang surprise dengan kehadiran dan kenekatan Indonesia mencalonkan diri sebagai tuan rumah piala dunia.
Penulis merasakan itu semua, karena hadir di sana sebagai bagian dari tim delegasi bidding perwakilan media. Bersama Ir Timmy Setiawan (Deputy Sekjen PSSI Bidang Sarana & Prasarana), Yosef Tor Tulis (Direktur Media PSSI), Asep Saputra (Manajer Media PSSI) serta perwakilan media; Ian Situmorang (Tabloid BOLA), Muhammad Bakir (Kompas), dan saya,Yusuf Ibrahim (ANTV).
Dalam hati mereka yang sempat menyimak video presentasi Indonesia dan mengunjungi booth pamerannya, mungkin kalau disimpulkan berkata begini, “Ini negara nekat, tapi gue salut sama mimpi dan semangatnya”.
Kenekatan PSSI, selain prestasi dan kesiapan infrastruktur yang diributkan orang, terlihat dari tampilan booth dan souvener-nya yang tidak berkelas Internasional. Tidak memilik dan meng-hired duta pemain atau sosok yang dibanggakan di kancah sepak bola global.