Jadwal FIFA Matchday ASEAN: Timnas Indonesia Lawan Peringkat 84 FIFA

Timnas Indonesia (Foto : PSSI)

Antv – Pertandingan kalender Internasional FIFA ini akan berlangsung selama dua pekan kedepan. Diketahui bahwa dalam rentang tanggal 19-27 September 2022 ini.

 

Asnawi, Arhan, Witan. (Foto : PSSI)

 

Berbagai negara ASEAN dijadwalkan akan melakukan dua kali pertandingan persahabatan. Namun, ada juga yang hanya menjalani satu laga.

FIFA Matchday ini akan menjadi kalender internasional terakhir sebelum digelarnya Piala Dunia 2022 Qatar atau agenda pertandingan terakhir sebelum Piala AFF 2022 digelar.

Sebanyak 11 negara di ASEAN, Indonesia menjadi negara yang akan menghadapi lawan paling berat. Tim asuhan Shin Tae Yong ini akan menjalani dua pertandingan melawan tim penghuni peringkat ke-84 FIFA, Curacao, pada 24 dan 27 September.

Pada saat yang sama tim ASEAN lainnya hanya menghadapi tim-tim berposisi di luar 100 besar. Thailand misalnya, mengadakan King's Cup 2022 setelah tertunda tiga tahun dengan mengundang tiga negara.

Tiga negara yang diundang tersebut adalah Trinidad dan Tobago, Tajikistan, dan Malaysia. Turnamen ini akan digelar mulai 22 September hingga 25 September.

 

 

Tak berbeda dengan Thailand, Vietnam juga menggelar sebuah turnamen bertajuk VFF Tri-Nations Series 2022. Dua negara yang diundang untuk bertanding dalam format trofeo ini yaitu Singapura dan India.

Berbeda dengan Thailand dan Vietnam, Brunei Darussalam mengundang Laos dan Maladewa untuk melakukan uji coba. Ketiganya akan saling berhadapan pada 24 dan 27 September di Bandar Seri Begawan.

Myanmar menjadi negara satu-satunya yang memutuskan melakukan perjalanan ke luar ASEAN dalam FIFA Matchday. Negeri yang sedang dilanda perang saudara itu pergi ke Hong Kong untuk dua kali uji coba.

Sementara itu Filipina dan Timor Leste belum diketahui akan melawan siapa. Dari laman resmi federasi sepak bola kedua negara tersebut tidak dipublikasikan lawan yang akan dihadapi selama FIFA Matchday.

Jadwal Uji Coba Negara ASEAN di FIFA Matchday:

21 September 2022

Vietnam vs Singapura

Hong Kong vs Myanmar

Brunei vs Maladewa

22 September 2022

Thailand vs Malaysia

Kamboja vs Bangladesh

24 September 2022

Indonesia vs Curacao

Singapura vs India

Laos vs Maladewa

Myanmar vs Hong Kong

25 September 2022

Tajikistan/Trinidad vs Malaysia

Thailand vs Tajikistan/Trinidad

27 September 2022

Indonesia vs Curacao

Vietnam vs India

Brunei vs Laos