Antv – Inter Milan bertarung melawan Viktoria Plzen pada laga kedua penyisihan Grup C Liga Champions 2022/23. Duel di Doosan Arena berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan atas Nerazzurri, pada Selasa 13 September 2022 malam WIB.
Dua gol kemenangan Inter Milan dalam lawatan mereka ke Republik Ceko masing-masing dicetak oleh Edin Dzeko di babak pertama dan Denzel Dumfries di babak kedua.
Berkat hasil ini, Inter untuk sementara menempati peringkat ketiga klasemen Grup C dengan tiga poin. Di sisi lain, Plzen semakin terbenam di posisi buncit dengan belum meraih poin sama sekali.
Pertandingan berjalan cukup seimbang di awal babak pertama. Tak banyak peluang berbahaya yang dihasilkan Plzen dan Inter di 15 menit awal jalannya laga.
Inter akhirnya sukses membuka keunggulan pada menit ke-20. Menerima assist Joaquin Correa, Dzeko yang berada dalam posisi bebas dengan dingin sukses menceploskan bola ke gawang tuan rumah.
Plzen pun mencoba memberikan respons terhadap gol ini. Namun, peluang yang didapat Adam Vlkanova di akhir babak pertama masih belum mampu dimaksimalkan menjadi gol.
Usai turun minum, Inter lebih mendominasi jalannya permainan. Satu jam laga berjalan, Nerazzurri mendapat keuntungan kala pemain Plzen, Pavel Bucha diganjar kartu merah akibat pelanggaran keras terhadap Nicolo Barella.
Unggul jumlah pemain benar-benar dimanfaatkan oleh Inter. Dumfries sukses mencetak gol pada menit ke-70 untuk menggandakan keunggulan La Beneamata setelah meneruskan assist Dzeko.
Tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa laga. Skor 2-0 untuk kemenangan Inter pun menjadi hasil akhir dari pertandingan ini.
Inter Milan meraih poin penuh ketika berkunjung ke markas Viktoria Plzen. Gelandang Inter Henrikh Mkhitaryan menyebut kemenangan ini sangat penting bagi timnya.
Menurut gelandang Inter, Henrikh Mkhitaryan, hasil tersebut sangat penting. Itu menjadi kemenangan pertama bagi Nerazzurri di Liga Champions musim ini.
“Penting untuk menang dan mendapatkan kepercayaan diri,” kata Mkhitaryan kepada InterTV.
“Kami harus terus seperti ini. Kami tahu itu tidak akan mudah, tetapi kami mempersiapkannya dengan baik.” sambungnya
Lebih jauh Mkhitaryan juga berbicara tentang performa timnya. Menurutnya, Nerazzurri telah bermain dengan sangat baik dalam pertandingan ini.
“Kami memiliki pertandingan yang luar biasa. Kami mencoba menjaga bola dan menciptakan peluang di setiap pertandingan yang kami mainkan, hari ini kami mampu, melawan Bayern berbeda,” ungkap pemain berkebangsaan Armenia ini.
“Kami mencetak gol di babak pertama dan kemudian di babak kedua, dan babak kedua lebih mudah setelah kartu merah mereka." sambung pemain kelahiran 21 January 1989 ini.
Setelah mengalahkan Plzen, Inter tidak bisa bersantai. Mereka akan menghadapi Udinese dalam lanjutan Serie A pada akhir pekan ini.